TRIBUNNEWS.COM - Marco Silva berjanji membuat penggemar Everton bangga.
Pria asal Portugal ditunjuk sebagai bos The Toffees pada awal Mei setelah ia dipecat oleh Watford pada Januari.
Everton mengalami musim sulit dengan finis kedelapan di Liga Premier 2017/2018.
Di Goodison Park, Silva bersama staf bakal meningkatkan performa skuat.
"Saya gembira menghadapi musim berikutnya yang kompetitif," kata Silva kepada Sky Sports News.
"Ini tantangan besar, klub besar, saya sangat senang berada di sini. Apa yang kami inginkan adalah membuat penggemar kami bangga."
Silva dikontrak untuk durasi tiga tahun.
Kehadiran Silva disambut antusias oleh sejumlah pemain Everton.
Salah satunya adalah bek sayap Seamus Coleman.
Coleman berharap nasib Silva tidak seperti tiga pelatih sebelumnya yang 'seumur jagung' atau hanya sebentar menjadi pelatih di Everton.
"Semua orang yang saya ajak bicara, mengatakan betapa menariknya dia. (Pemain Hull) David Meyler pernah dilatih olehnya dan berkata bahwa Marco Silva adalah pelatih hebat," ujar Coleman.