TRIBUNNEWS.COM – Terens Puhiri masih jadi bagian Port FC, klub Liga Thailand.
Namun, klub itu kabarnya memiliki incaran baru untuk musim 2019, bagi pemain paspor ASEAN.
Ya, Port FC dikabarkan memiliki incaran anyar untuk pemain asing asal negara Asia Tenggara.
Pesepak bola yang menjadi bidikan klub yang kini ada di posisi tiga klasemen sementara Liga Thailand adalah Chan Vathanakaasal Kamboja.
Kabar soal ketertarikan Port FC ini diungkap oleh akun Twitter penyedia info sepak bola Thailand, @thaifussballde yang dikutip BolaSport.com.