News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Eropa

Piala Eropa 2024 Bakal Digelar di Jerman

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Timnas Jerman U-21 Bawa Pulang Piala Eropa Usai Kalahkan Spanyol 1-0 di Final

TRIBUNNEWS.COM, NYON - Asosiasi Sepak Bola Eropa (UEFA) memutuskan memilih Jerman sebagai penyelenggara gelaran sepak bola Piala Eropa 2024. 

Melalui akun resmi Twitter, UEFA mengumumkan bahwa Jerman akan menjadi tuan rumah dalam gelaran Piala Eropa 2024.

Komite Eksekutif UEFA telah memutuskan untuk menunjuk Jerman sebagai penyelenggara turnamen pada Kamis (27/9/2018).

Negara adidaya Eropa itu berhasil mengalahkan Turki dalam voting yang diadakan di markas UEFA, Nyon, Swiss.

Jerman terpilih setelah mendapatkan 12 suara, sementara Turki hanya empat. Adapun satu suara abstain.

Ini menjadi kali kedua Jerman menjadi penyelenggara Piala Eropa setelah kali terakhir edisi 1988.

Piala Eropa 2024 nanti juga akan menjadi lanjutan dari penyelenggaran turnamen di satu negara, setelah edisi 2016 lalu yang dihelat di Prancis.

Sebelumnya, Piala Eropa kerap diselenggarakan di dua negara.

Yakni pada edisi 2000 (Belgia dan Belanda), 2008 (Austria dan Swiss), dan 2012 (Polandia dan Ukraina).

Bahkan pada 2020 kelak, turnamen ini akan dihelat di 12 negara yang di antaranya Spanyol, Inggris, Belanda, dan Italia.

Rencananya Jerman akan menyelenggarakan Piala Eropa 2024di 10 stadion untuk 51 laga dan akan memainkan final di Kota Berlin atau Muenchen.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini