TRIBUNNEWS.COM - Yuk kita bahas prediksi skor Arema Malang vs Persebaya Surabaya yang bakal berlangsung Sabtu (6/10/2018) sore ini pukul 15.30 WIB!
Pertandingan pekan ke-24 Liga 1 2018 Arema FC melawan Persebaya Surabaya ini bakal berlangsung di Stadion Kanjuruhan Malang.
Laga kedua tim ini dipastikan akan berjalan sengit sebab baru di musim ini kedua tim bertemu di kompetisi papan atas Liga Indonesia.
Arema yang menjadi Tuan Rumah tentu tak mau kalah dengan Persebaya walaupun jika melihat tabel peringkat Persebaya hanya unggul satu poin.
Baca: Panpel Laga Arema FC vs Persebaya Jamin Penonton Tak Meluber Hingga ke Lapangan
Jika menang melawan Bajul Ijo, Singo Edan dipastikan akan menggeser Persebaya di klasemen sementara Liga 1.
Untuk itu Pelatih Arema sudah menyiapkan strategi khusus guna meredam para barisan depan yang dikenal berbahaya.
Menjelang laga nanti sore, Milan Petrovic mengalami krisis lini belakang.
Dua pemain belakang Purwaka Yudhi dan Israel Wamiau dipastikan tidak bisa tampil.
Israel Wamiau terkena akumulasi kartu, sedangkan Purwaka Yudhi masih dalam proses penyembuhan.
Keduanya merupakan pelapis Artur Cunha dan Hamka Hamzah di lini belakang Arema.
Sebelumnya, Gelandang pengangkut air yang dimiliki Singo Edan, Hendro Siswanto juga diragukan untuk tampil.
Hal tersebut dikatakan dokter tim Arema, Nanang Tri Wahyudi saat mendampingi tim Arema ketika latihan.
Baca: Pulih dari Cedera, Robertino Pugliara Siap Ladeni Arema FC di Malang
Hendro Siswanto absen lantaran harus menjalani pemulihan pasca cedera geger otak ringan yang ia alami.
Pada laga Peripura vs Arema, Hendro Siswanto berbenturan kepala dengan Emanuel Wanggai.