TRIBUNNEWS.COM - Usai menjuarai Liga 1 U-19 2018, sejumlah pemain Persib Bandung U-19 diminati oleh klub profesional Indonesia.
"Betul, sudah ada yang melirik pemain. Mungkin 30 persen pemain kami sudah diminati oleh beberapa klub," ujar Yoyo S. Adiredja, dilansir Tribun Jabar.
Akan tetapi, Yoyo mengatakan akan berupaya mempertahankan pemain tim U-19 Persib sebagai aset untuk tim senior ke depannya.
"Tapi kami akan ada kiat untuk memproteksi itu semua. Kami berusaha antisipasi itu agar pemain kami bisa berkembang terus di sini," ujar Yoyo.
Sebelumnya, pada Selasa (27/11/2018), Yoyo mengungkapkan rasa syukurnya karena tim U-19 Persib menjuarai komptisi Liga 1 U-19 2018.
Gelar tersebut adalah yang pertama bagi Maung Ngora di kompetisi Liga 1 2018, musim lalu hanya menjadi runner-up.
Diklat Persib setiap tahun memberikan prestasi. Selain tim U-19, tahun ini tim U-16 sukses melaju ke babak 8 besar kompetisi Elite Pro Academy PSSI U-16.
"Saya sangat bersyukur ada tahapan selama lima tahun ini sejak kompetisi liga U-21 lalu. Sekarang di liga U-19 ini, kami menjadi juara," kata Yoyo, Selasa (27/11/2018) di Legian, Bali.
Menurut Yoyo, gelar bukan menjadi tujuan utama dari dibentuknya Diklat Persib, tetapi pembinaan pemain usia dini yang melahirkan pemain potensial di masa depan.
Yoyo pun bangga mengetahui ada 15 pemain jebolan Diklat Persib yang bermain untuk tim-tim Liga 1.
"Bukan juara, visi utamanya membentuk pemain secara individu bisa berkontribusi untuk klub, daerah, dan nasional," ujar Yoyo.
"Prestasi itu dianggap relativitas, tapi mudah-mudahan keberhasilan ini membawa atmosfer pembinaan pemain usia muda semakin bergairah," katanya.