Menurt Chairul Anwar, kepolisian tidak dapat mengunakan stadion itu terlebih karena Bobotoh pasti akan memenuhi kandang Persib Bandung tersebut.
Sehingga, kepolisian tidak mau mengambil resiko lebih besar.
“Kalau sekarang Persib main di sini, Bobotoh biasanya membeludak. Di luar daya tampung GBLA.”
“Sementara kepolisian merekomendasikan Persib cari tempat lain dahulu,” kata Chairul Anwar.
Chairul Anwar bersama para ahli sedang melakukan penelitian lebih lanjut terkait kondisi GBLA.
Penelitian itu dilakukan guna memeriksa seberapa besar resiko dan waktu yang dibutuhkan untuk memperbaiki GBLA.