News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Indonesia

Ratu Tisha bilang Nanti Pas Babak Semifinal Mungkin Ada Aturan Baru di Piala Indonesia 2019

Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ratu Tisha

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Piala Indonesia musim 2018/2019 telah memasuki babak delapan besar.

Pengundian babak delapan besar pun telah PSSI lakukan di Hotel Atlet Century, Jakarta, Senin (15/4/2019).

Sistem pertandingan babak delapan besar yang akan bergulir pada 23 April akan menggunakan home and away hingga babak final, serta tak ada lagi pengundian di babak semifinal.

Sekjen PSSI Ratu Tisha

Hal lain yang PSSI tekankan ialah bahwa di babak delapan besar ini, PSSI tidak membuka pendaftaran pemain baru.

Itu berarti, setiap tim harus mengoptimalkan pemain-pemainya yang telah di daftarkan sebelumnya.

"Kalau untuk yang babak delapan besar ini memakai pendaftaran yang kemarin, kami tidak buka lagi," kata Ratu Tisha, Sekjen PSSI saat diwawancarai setelah acara drawing Piala Indonesia.

"Jadi untuk babak ini (8 besar) kita pakai pendaftaran lama," sambungnya.

Akan tetapi, dirinya menyebut di babak semifinal nanti tidak menutup kemungkinana aturan tersebut berubah yang kemudian PSSI membuka pendaftaran untuk pemain anyar.

"Namun nanti di babak semifinal karena memang ada waktu ini, kami bisa buka pendaftaran yang terbaru karena juga verifikasi dari Liga juga sudah akan berjalan kan, sudah akan selesai di babak bulan Juni ini," terangnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini