News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Dari Gelandang Persija Hingga Winger Anyar Persib, Para Pemain yang Diprediksi Moncer di Liga 1 2019

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Selebrasi Bruno Matos usai cetak gol ke gawang PSS Sleman dalam Piala Presiden, Jumat (15/3/2019) malam.

TRIBUNNEWS.COM - Lima pemain ini diprediksi bakal bersinar di Liga 1 2019.

Pemain Arema FC, Persib Bandung, dan Persebaya Surabaya termasuk dalam daftar.

Liga 1 musim 2019 akan mulai bergulir pada 8 Mei 2019.

Saat ini sejumlah pelatih dan manajemen tim masih sibuk mempersiapkan untuk membentuk skuat terbaik dalam bursa transfer Liga 1 2019.

Namun, beberapa klub sudah ada yang menemukan pemain andalan untuk membantu timnya berprestasi di Liga 1 2019.

Bahkan beberapa pemain juga sudah nyetel dengan timnya.

Berikut ini lima pemain yang diprediksi bakal moncer di Liga 1 2019:

1. Eero Markkanen (PSM Makassar)

Penyerang PSM Makassar, Eero Markkanen di pertandingan Piala AFC melawan Home United di Stadion Jalan Besar, Singapura, Rabu (27/2/2019). (bolasport.com)

Eero Markkanen bisa dibilang pemain baru di PSM Makassar.

Markkanen didatangkan pada awal musim 2019.

Sejauh ini pemain kelahiran Finlandia itu sudah menunjukan kualitasnya sebagai striker dengan insting mencetak gol tinggi.

Hal tersebut sudah dibuktikan dengan menjadi top skor Piala AFC 2019.

Saat ini Markkanen memimpin daftar pencetak gol terbanyak Piala AFC dengan 5 gol.

Mantan pemain Real Madrid Castilla itu juga masuk dalam jajaran top skor Piala Indonesia dengan mengemas 5 gol.

Dilansir oleh Tribun-Timur.com, Markkanen total sudah mencetak 10 gol dari 7 penampilannya bersama PSM Makassar.

Dengan rincian tiga pertandingan di Piala Indonesia dan empat pertandingan di Piala AFC 2019.

2. Artur Gevorkyan (Persib Bandung)

Artur Gevorkyan. (championat.asia)

Artur Gevorkyan merupakan pemain baru Persib Bandung.

Melihat dari rekam jejaknya, Artur Gevorkyan patut untuk diwaspadai.

Artur Gevorkyan merupakan pemain asal Turkmenistan yang lebih sering bermain di Liga Uzbekistan.

Bahkan dia pernah tercatat membawa klub asal Uzbekistan, Nasaf Qarshi menjadi juara Piala AFC 2017.

Pemain 34 tersebut juga dinobatkan sebagai penggawa terbaik pada gelaran tahunan tersebut.

Pada musim 2013-2015 ia berhasil menjadi pemain terbaik Liga Uzbekistan.

Kemudian, pada 2013-2014 Artur Gevorkyan juga dinobatkan sebagai pemain asing terbaik Liga Uzbekistan.

Tak berhenti disana, pemain bertinggi 1,75m ini juga keluar sebagai top skorer Liga Uzbekistan 2014.

Selama 2014, ia berhasil menorehkan 18 gol bagi timnya.

3. Bruno Matos (Persija Jakarta)

Selebrasi Bruno Matos usai cetak gol ke gawang PSS Sleman dalam Piala Presiden, Jumat (15/3/2019) malam. (instagram.com/persijajkt)

Kualitas dari gelandang serang milik Persija Jakarta ini tidak perlu diragukan lagi.

Bruno Matos mampu menjadi mesin gol untuk Macan Kemayoran, dengan absennya bomber Marko Simic.

Teranyar, Matos menjadi top skor Piala Presiden 2019 bersama dengan pemain Persebaya Surabaya, Manuchekr Dzalilov.

Sedangkan di Piala AFC, pemain bernomor punggung 10 itu mampu mencetak 2 gol dari 3 laga.

4. Manuchekhr Dzhalilov (Persebaya Surabaya)

Manuchekhr Dzhalilov Usai Cetak Gol untuk Green Force Persebaya. (Surabaya.Tribunnews.com/Habibur Rohman)

Manuchekhr Dzalilov didatangkan dari Sriwijaya FC yang musim lalu terlempar ke Liga 2 setelah menempati posisi 17 di klasemen akhir.

Bersama dengan Bruno Matos, Dzalilov mampu meraih gelar top skor Piala Presiden 2019 dengan perolehan 5 gol.

Pada gelaran Piala Presiden, Dzalilov mampu menujukkan kualitas permainannya dengan skil-skil individu yang berkelas.

5.Makan Konate (Arema)

Gelandang anyar Arema FC, Makan Konate, diperkenalkan ke publik saat jeda pertandingan antara Arema FC kontra PS Tira di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Minggu (15/7/2018). (SURYA MALANG)

Makan Konate mempunyai peran vital di Arema FC.

Sejak bergabung dengan Arema FC pada putaran kedua Liga 1 musim 2018, Konate mampu mengangkat permainan tim Singo Edan.

Arema FC yang pada putaran pertama berkutat di papan bawah klasemen, akhirnya mampu finis di peringkat 6.

Berposisi sebagai gelandang tidak lantas membuatnya kesulitan dalam mencetak gol.

Namun tetap tidak melupakan tugas utamanya untuk melayani striker Arema FC.

Mantan pemain Persib Bandung itu menjadi kunci kesuksesan Arema FC merebut gelar juara Piala Presiden 2019.

Artikel ini telah tayang di Tribunwow.com dengan judul Jelang Liga 1, Berikut 5 Pemain yang Diprediski akan Bersinar, Termasuk Pemain Baru Persib Bandung.



Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini