News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Resmi Berseragam Arema FC, Sylvano Comvalius Belum Bisa Latihan Bareng Skuat Singo Edan

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sylvano Comvalius, striker baru Arema FC, saat dikenalkan ke awak media di kantor Arema FC, Rabu (24/4/2019) malam.

TRIBUNNEWS.COM - Meski sudah diperkenalkan ke publik, striker baru Arema FC, Sylvano Comvalius belum menjalani latihan bersama tim.

Padahal ia sudah tiba di Malang sejak, Selasa (23/4/2019) lalu.

Dijadwalkan Sylvano Comvalius baru akan berlatih bersama Hamka Hamzah dkk pada Senin (29/4/2019) mendatang.

"Iya, Sylvano Comvalius baru akan berlatih pada Senin depan," kata Sudarmaji, Media Officer Arema FC, Kamis (25/4/2019) malam.

Baca: Bursa Transfer Liga 1: Gabung Arema FC, Sylvano Comvalius Dapat Julukan Baru dari Aremania

Bukan tanpa alasan, Sylvano Comvalius baru bisa mengikuti latihan Senin mendatang, lantaran usai diperkenalkan ke awak media, Rabu (24/4/2019) kemarin, pemain kebangsaan Belanda itu terbang ke Malaysia.

"Dia saat ini masih ke Malaysia mengurus paspor untuk keluarganya dan akan kembali hari Senin mendatang," jelasnya.

Transfer Terganjal Klub Malaysia

Proses bergabungnya Sylvano Comvalius ke Arema FC ternyata tidk berjalan mulus dan sempat terganjal oleh klub Kuala Lumpur FA, klub Malaysia yang dibelanya musim ini.

Bahkan untuk bisa meninggalkan Kuala Lumpur FA ke Arema FC, Sylvano Comvalius harus membayar uang kompensasi ke klub lamanya itu.

Manager Arema FC, Rudy Widodo menyebut Sylvano Comvalius harus membayar kompensasi pada Kuala Lumpur FA lantaran Kuala Lumpur FA mengetahui jika Comvalius akan bergabung dengan Singo Edan.

"Sebetulnya jika transfer Comvalius ini tidak bocor, kami bisa menemukan win-win solution dan Comvalius tidak perlu bayar ke klub lamanya," kata Manager Arema FC, Rudy Widodo, di Malang, Rabu (24/4/2019).

Ia menambahkan sebagai gantinya, Arema FC menyediakan beberapa fasilitas bagi Comvalius.

Namun, Rudy enggan membocorkan fasilitas yang diberikan kepada pemain asal Belanda itu.

"Sebagai gantinya kami beri dia (Comvalius) fasilitas. Gak usah saya sebutkan itu apa," katanya.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini