News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Indonesia

Taktik Stefano Cugurra Dianggap Aneh Saat Bali United Keok dari Persija: Ofensif Tapi Tak Menyerang

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Para pemain Persija dan Bali United saling berebut bola pada laga leg kedua Perempatfinal Piala Indonesia, Minggu (05/05/2019).

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Bali United Stefano Cugurra Teco gagal membawa Bali United ke babak semifinal Piala Indonesia 2018 usai takluk 0-1 dari Persija Jakarta, Minggu (5/5/2019) sore, di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat.

Turunkan skuat yang sama seperti leg I dengan formasi 4-3-3, justru Bali United lebih banyak men-delay atau memperlambat waktu sejak babak pertama.

Persija Jakarta yang bermain dengan formasi 4-5-1 lebih mendominasi jalannya pertandingan.

Baca: Kata Teco Soal Insiden Lepas Jersey Stefano Lilipaly: Sebut Asisten Wasit Sebab Kalahnya Bali United

Baca: Persija Vs Bali United: Teco Minta Wasit Tak Kontroversial Seperti Laga PSM Vs Bhayangkara FC

Meski dalam kondisi kelelahan usai kembali dari Vietnam, skuat Macan Kemayoran tetap garang.

Unggul 2-1 di leg pertama, Bali United gagal mempertahankan agregat karena Persija mampu menang 1-0 di leg kedua.

Mereka unggul gol tandang.

Legenda sepak bola Bali, Wayan Sukadana, menilai harusnya Pelatih Stefano Cugurra Teco tetap bermain menyerang seperti di Stadion Dipta Gianyar jika kembali menurunkan materi pemain serupa.

Jika bermain menyerang, Persija Jakarta juga berpikir dua kali untuk melancarkan serangan ke pertahanan Bali United.

"Lihat formasi 4- 3-3 harusnya menyerang seperti bermain di Dipta. Persija akan berpikir dua kali menyerang. Saya heran kok tidak menyerang. Justru bermain ball possession (kuasai bola di daerah sendiri)," tegas Sukadana kepada Tribun Bali, Minggu (5/5/2019).

Mantan kapten Gelora Dewata ini merasa heran melihat strategi Teco dalam leg II. Akhirnya, Persija dominasi serangan.

"Kok bisa ya, harusnya ofensif. Mungkin pelatih berusaha mencari aman (unggul 2-1 leg I) jadi tak mau menyerang," jelas Sukadana.

Dia menambahkan, kemungkinan karena bermain away sehingga Coach Teco target seri 0-0 saat lawan Persija Jakarta.

Hal itu justru menjadi beban bagi Bali United.

"Harusnya jangan target seri. Tetap bermain normal. Saya lihat saat laga berlangsung berubah dengan formasi 3-4-3 sehingga peran Paulo Sergio tidak terlihat. Paulo Sergio karakter bebas sehingga lebih bagus bermain dengan 4-3-3," jelasnya.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini