Head to head kedua tim musim ini tidak jauh berbeda, PSV menang 3-0 pada pertemuan pertama, sedangkan Ajax menang 3-1 di pertemuan kedua.
Ajax lebih diunggulkan karena memiliki selisih 3 poin dengan PSV, ditambah Frankie De Jong dkk, akan melawan tim papan bawah pada akhir musim ini.
Hasil seri pada laga tersebut sudah cukup buat Ajax untuk merengkuh gelar Eredivisie musim ini.
2. Liga Jerman, Bayern Munchen dengan Borussia Dortmund
Perseteruan dua tim papan atas antara Bayern Munchen dengan Borussia Dortmund akan berakhir pada akhir pekan ini.
Hasil laga pada pekan terakhir di Liga Jerman nanti akan menentukan siapa yang akan mengangkat tropi Liga Jerman atau Bundesliga musim 2018/2019.
Pada akhir pekan lalu, Bayern Munchen sempat memimpin klasemen dengan selisih 4 poin dari Dortmund.
Namun, Lewandowski, dkk, tertahan kala berjumpa RB Leipzig, sedangkan Dortmund menang atas Fortuna.
Baca: Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris Manchester City Juara, Manchester United Kalah di Old Trafford
Pada pekan penentu nanti, kedua tim akan melakoni laga berat, Bayern Munchen akan menjamu Eintracht Frankfurt, sedangkan Dortmund akan melawat ke markas Monchengladbach.
Sang penantang juga membutuhkan hasil kemenangan untuk mengamankan posisi 4 besar di Liga Jerman.
Maka, siapa yang akan meraih gelar juara Liga Jerman musim ini ?
Pekan terakhir Liga Jerman akan berlangsung pada Sabtu, pukul 20.30 WIB. Live Streaming Liga Jerman dapat diakses melalui Super Soccer TV.
3. Persaingan Posisi 4 Besar Liga Spanyol, Getafe, Valencia dan Sevilla
Getafe dan Valencia tengah bersaing ketat di papan klasemen Liga Spanyol untuk dapat finis di empat besar atau batas Liga Champions.