TRIBUNNEWS.COM -Timnas Futsal U-20 Indonesia dikalahkan Afghanistan dengan skor 3-4 pada babak semifinal Piala Asia Futsal U-20 2019.
Indonesia dikalahkan Afghanistan pada babak semifinal Piala Asia Futsal U-20 2019.
Pada babak pertama, Indonesia memang berada dalam tekanan pemain Afghanistan.
Serangan dan pressing ketat ditunjukkan oleh para pemain Afghanistan.
Walhasil, Afghanistan mampu memimpin 1-0 pada menit ketujuh melalui gol dari Sadiq Zaheri.
Sadiq sukses meneruskan umpan dari Morteza Haidari dan membuat Afghanistan unggul 1-0.
Indonesia tak mampu menyamakan kedudukan hingga wasit meniup peluit tanda berakhir 20 menit babak pertama.
Pada babak kedua, Indonesia sukses menyamakan kedudukan pada menit ke-22.
M Rizki Xavier sukses merebut bola dari pemain lawan dan menceploskan bola ke gawang Afghanistan, skor imbang 1-1.
Indonesia nyaris berbalik unggul andai sepakan dari Agung Pandega tak diblok oleh kiper Afghanistan, Mohammad Javad Savari, pada menit ke-24.
Afghanistan justru mampu kembali unggul 2-1 lewat gol dari Ali Arab Zada pada menit ke-29.
Dua menit berselang mesin gol Indonesia, Agung Pandega, sukses mencetak gol pnyama kedudukan menjadi 2-2.
Tak ada gol tambahan hingga waktu 2x20 menit selesai, pertandingan pun berlanjut ke babak tambahan waktu.
Afghanistan kembali mampu unggul 3-2 melalui gol dari Sadiq Zaheri pada menit ke-43.