Sementara itu, Peru yang mengoleksi 4 poin dan berada di peringkat ketiga Grup A dipastikan lolos ke perempat final.
Skenario perempat final Hingga pertandingan pamungkas Grup B Copa America 2019 berakhir, sudah 6 tim yang dipastikan lolos ke perempat final.
Mereka adalah Brasil, Venezuela, dan Peru (Grup A), Kolombia dan Argentina (Grup B), serta Cile (Grup C).
Dari lima negara itu, hanya Cile yang hingga saat ini statusnya belum jelas sebagai tim dari posisi berapa Grup C.
Cile masih akan berhadapan dengan Uruguay untuk memperebutkan posisi puncak klasemen Grup C, Senin (24/6/2019) atau Selasa dini hari WIB.
Saat ini, Cile memimpin dengan koleksi 6 poin, disusul Uruguay (4), Jepang (1), dan Ekuador (0).
Kecuali Cile, empat negara lain sudah mendapatkan slot pasti di babak perempat final Copa America 2019.
Timnas Brasil sebagai juara Grup A akan menghadapi tim peringkat ketiga Grup B atau Grup C.
Venezuela sebagai peringkat kedua Grup A di bawah Brasil akan berhadapan dengan Argentina sebagai runner-up Grup B.
Pemenang laga Venezuela vs Argetina ini akan bertemu dengan Brasil pada babak semifinal Kolombia yang berstatus juara Grup B masih akan menunggu tim peringkat kedua dari Grup C.
Adapun laga perempat final keempat akan mempertemukan juara Grup C dengan Peru yang menjadi salah satu dari dua tim peringkat ketiga terbaik.
Jadwal Copa America 2019, fase gugur:
Perempat final
Brasil vs Peringkat ke-3 Grup B/C (PF1), 27 Juni 2019
Venezuela vs Argentina (PF2), 28 Juni 2019
Kolombia vs Peringkat ke-2 Grup C (PF3), 28 Juni 2019
Juara Grup C vs Peru (PF4), 29 Juni 2019
Semifinal
Pemenang PF 1 vs PF 2, 2 Juli 2019 Pemenang PF 3 vs PF 4, 3 Juli 2019
Perebutan posisi ke-3: 6 Juli 2019
Final: 7 Juli 2019
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Jadwal Copa America 2019, Brasil Vs Argentina Bisa Bersua di Semifinal"