Live Skor Timnas U18 Indonesia vs Filipina Piala AFF U18 2019: Babak Pertama Indonesia Unggul Telak
TRIBUNNEWS.COM - Pada awal babak pertama timnas U18 langsung melakukan iniasitif serangan melalui Beckham dan menghasilkan tendangan pojok.
Tendangan pojok tersebut menghasilkan kemelut di depan pertahanan Filipina.
Melalui kemelut tersebut Striker muda Indonesia, Sutan Zico berhasil memanfaatkan bola yang jatuh dihadapanya dan berhasil mengkonversikan menjadi gol pada menit ketiga.
Indonesia berhasil memimpin 1-0 atas Filipina.
Baca: Timnas U-18 Indonesia Vs Filipina - Starter Penghancur untuk 3 Poin Pertama
Baca: SEDANG BERLANGSUNG - Live Streaming SCTV Timnas U18 Indonesia vs Filipina Piala AFF 2019
Sepuluh menit awal Indonesia tetap mendominasi pertandingan setelah unggul tipis atas Filipina.
Pada menit kesebelas pelipis Bagus Kahfi mengeluarkan darah akibat benturan dengan pemain Filipina.
Menit ketiga belas beckham putra mendapat jatah untuk menjadi algojo tendangan bebas setelah pemain Indonesia dilanggar di luar kotak pinalti Filipina.
Tendangan Bekcham masih dapat diamankan kiper lawan dan menghasilkan tendangan pojok.
Pada menit ke-16 Fajar Faturohman berhasil memperbesar keunggulan Indonesia lewat tendangan melengkung ke pojok gawang yang gagal
Filipina setelah ketinggalan dua gol mereka melakukan partkir bus untuk menanggulangi serangan garuda muda.
Bagus Kahfi menambah keunggulan Indonesia 3-0 atas Filipina pada menit 16.
Gol tercipta melalui tendangan kaki kiri dari luar kotak pinalti mengarah ke sudut sempit yang sulit dijangkau penjaga gawang Filipina.
Bagus Kahfi kembali mencetak gol kedua pada menit ke-23 untuk keunggulan Indonesia 4-0 atas Filipina.