News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala AFF U15

Live Streaming Timnas U-15 Indonesia vs Thailand, Semifinal Piala AFF U-15, via Vidio Premier

Penulis: Whiesa Daniswara
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Berikut ini link live streaming untuk menonton laga antara Timnas U-15 Indonesia vs Thailand di Semifinal Piala AFF U-15 via Vidio Premier.

Selain program latihan ringan yang menyenangkan untuk menjaga kondisi fisik dan mental anak-anak, di sela-sela libur pertandingan, Bima juga selalu mewajibkan terapi es.

"Setelah latihan, mereka saya wajibkan untuk ikut program untuk kebutuhan otot mereka yang lelah, yakni berendam dalam bak berisi es di hotel," kata Bima.

Berendam es yang dimaksud Bima ini dikenal dengan sebutan krioterapi.

Kegiatan ini menjadi hal yang lumrah dilakukan para atlet-atlet top professional di penjuru dunia, termasuk para pesepakbola.

Baca: Timnas U-15 Indonesia Bertemu Thailand di Semifinal Piala AFF U-15 2019

Baca: Timnas U-15 Indonesia Bersua Thailand untuk Perebutan Tiket ke Final

Menurut Dokter Timnas U-15 Indonesia, Ifran Akhmad, suhu dingin membantu para atlet mengurangi lelah otot karena aktif berolahraga.

"Otot-otot pemain yang tegang akan menjadi rileks dalam suhu yang dingin. Krioterapi juga dapat melancarkan proses peredaran darah pada tubuh mereka," kata Ifran.

Ifran menambahkan, krioterapi dapat mengurangi tingkat stress pada sel-sel otot para atlet.

"Setelah pertandingan atau setelah latihan, kita memberikan terapi es bagi para pemain untuk mengurangi cedera dan kelelahan atau muscle fatique," kata Ifran.

"Es memiliki efek mengecilkan pembuluh darah. Jadi dapat mempercepat aliran darah kembali ke jantung, sehingga pertukarannya lebih cepat," ujar Ifran.

"Kemudian darah yang mengandung banyak oksigen bisa lebih cepat tersalurkan ke daerah-daerah yang membutuhkan. Itu akan bagus untuk membantu recovery lebih cepat," tutur Ifran.

Setelah beraktivitas berat, kata Iran, asam laktat banyak terbentuk di tubuh.

Terapi es bisa merangsang pertukaran dan aliran darah yang banyak mengandung oksigen dan menghilangkan plak-plak asam laktat sehingga pegal-pegal berkurang serta nyeri akibat cedera juga bisa berkurang.

Baca: Bukan Malaysia yang Bakal Dihadapi Timnas U-15 Indonesia di Semifinal

Baca: Timnas U-15 Indonesia Tak Akan Hadapi Australia di Semifinal

"Tujuan dari program recovery pada setiap hari non-match day ini adalah seminimal mungkin tidak membuat performa mereka drop banget dan siap untuk pertandingan selanjutnya," tutup Ifran.

Dalam penjelasannya, Ifran menekankan bahwa terapi es ini satu dari banyak faktor perangsang recovery pada atlet.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini