TRIBUNNEWS.COM - Timnas U-18 Indonesia belum mampu menghasilkan gol ke gawang Laos pada babak pertama laga keempat Grup A Piala AFF U-18 2019.
Tampil di Stadion Thong Nat, Ho Chi Minh City, Vietnam, Senin (12/8/2019) sore, laga babak pertama timnas U-18 vs Laos berakhir imbang tanpa gol.
Kedua tim sama-sama menciptakan peluang, tetapi mereka gagal mengoptimalkannya menjadi gol.
Baca: Video Aksi Ciamik Andrea Dovizioso Salip Marc Marquez di Tikungan Terakhir MotoGP Austria 2019
Baca: Link Live Streaming SCTV Timnas U-18 Indonesia Vs Laos Sore Ini: Garuda Muda Pesta Gol Lagi?
Baca: Hasil Drawing Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019: Ganda Putra Indonesia Bakal Saling Sikut
Jalannya pertandingan
Pada awal babak pertama, timnas U-18 langsung melancarkan tekanan melalui kecepatan dan umpan-umpan panjang.
Meski demikian, Bagus Kahfi dkk belum mampu memanfaatkan serangan yang dibangun.
Beberapa kali upaya mereka terpatahkan.
Laos turut memberikan ancaman bagi timnas U-18.
Sejumlah percobaan sempat merepotkan lini belakang Garuda Nusantara.
Namun, serupa dengan timnas U-18 Indonesia, Laos pun gagal mengoversikan peluang menjadi gol.
Setelah laga berlangsung 20 menit, pertandingan lebih didominasi oleh para pemain timnas U-18 Indonesia.
Serangan cepat dilakukan timnas U-18 yang kerap diperagakan oleh David Maulana, Mochammad Supriadi, dan Bagus Kahfi.
Baca: Video Aksi Ciamik Andrea Dovizioso Salip Marc Marquez di Tikungan Terakhir MotoGP Austria 2019
Baca: Link Live Streaming SCTV Timnas U-18 Indonesia Vs Laos Sore Ini: Garuda Muda Pesta Gol Lagi?
Baca: Hasil Drawing Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019: Ganda Putra Indonesia Bakal Saling Sikut
Namun, lagi-lagi belum bisa menembus kokohnya pertahanan para pemain belakang Laos.
Sekitar 5 menit jelang berakhirnya babak pertama, Beckham Putra Nugraha melepaskan tembakan keras jarak jauh.