Namun menurut Jacksen Tiago, Boaz dan kolega juga dalam kondisi yang bagus dengan mencatatkan hasil yang apik baik dalam laga kendang maupun tandang.
Baca: Agenda Timnas Indonesia Bisa Untungkan Borneo FC di Liga 1 2019, Berikut Skemanya
Baca: Prediksi Skor Borneo FC vs Persipura Liga 1 2019: Tim Pesut Etam Ingin Lanjutkan Tren Positif
“Ïni yang membuat pertandingan nanti jadi ketat. Bila dua tim sedang dalam kondisi terbaik, permainan akan ditentukan tim yang punya mental lebih siap. Saya berharap Persipura yang memiliki mantal itu,”ujarnya.
Kendati demikian, Jacksen F. Tiago tidak lupa mengingatkan kepada anak asuhnya untuk selalu waspada dan tidak terlena dengan tren positif yang telah dilalui Persipura.
“Perjalanan musim ini masih Panjang. Saya minta pemain melupakan hasil yang sudah berlalu. Pertandingan ke depan akan lebih berat. Kami perlu bangkit dari tiap pertandingan yang dihadapi,”jelasnya.
Jacksen yang dalam laga uji cobanya pernah melawan Bornoe FC saat masih melatih Barito Putera tidak bisa dijadikan patokan dari hasil laga itu.
Jacksen memantau pertandingan terakhir yang dilakukan oleh Borneo terkait perkembangan dalam laga yang telah dilewati.
“Dengan mengamati perkembangan tim lawannya, Jacksen dapat mempersiapkan timnya untuk menghadapi Boneo FC.
“Yang menjadi patokan saya adalah beberapa pertandingan terakhir, saya melihat mereka bermain dengan mata sendiri sehingga saya tahu persis kekuatan dan kelemahan lawan,”ujarnya.
“Dan itu menjadi bahan yang saya sampaikan kepada pemain pada masa persiapan. Semoga pertandingan besok lebih menarik lagi dan bisa dapat hasil baik disini,”tuturnya.
Persipura dalam lawatannya ke Samarinda dengan membawa 22 pemain cukup optimis dengan muncuri poin didepan publik kota Samarinda.
Prediksi susunan pemain Borneo FC vs Persipura Jayapura sebagai berikut:
Borneo FC:
Nadeo Argawinata (GK)
Diego Michels,