Tim Nasional Indonesia akan menghadapi Thailand pada laga lanjutan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (10/9/2019) malam.
TRIBUNNEWS.COM -Live Skor Timnas Indonesia vs Thailand Kualifikasi Piala Dunia 2020, Selasa (10/9/2019), Live Mola TV Simak di Sini via HP
Tim Nasional Indonesia akan menghadapi Thailand pada laga lanjutan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (10/9/2019) malam.
Prediksi Skor dan Link Live Streamng Timnas Indonesia vs Thailand ada di Akhir berita
Baca: Prediksi Skor Timnas Indonesia vs Thailand, Adritany Siap Secara Mental meski Banyak Kritik
Baca: Pelatih Thailand Dibuat Pusing hingga Dipaksa Racik Ulang Strategi Jelang Hadapi Timnas Indonesia
Dikutip Tribunnews dari halaman resmi Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI), Pelatih Thailand, Akira Nishino, mengaku mewaspadai Timnas Indonesia.
Dirinya pun mengomentari keberadaan pemain timnas Indonesia yang bermain di kompetisi Thailand, pada musim ini.
"Indonesia sangat bagus punya beberapa pemain yang juga bermain di Liga Thailand. Kami tidak bisa mencegah mereka untuk memberikan informasi mengenai kami," ujar pelatih berusia 64 tahun tersebut.
"Tetapi jujur saja, sebenarnya menurut saya hal tersebut sangat bagus untuk Indonesia, bahwa mereka memiliki beberapa pemain yang bermain di Liga Thailand," kata pelatih asal Jepang itu.
Pemain Indonesia yang bermain di Thailand adalah Yanto Basna yang membela klub kasta teratas Thailand, Sukhothai, setelah musim sebelumnya bermain untuk Khon Kaen dan Victor Igbonefo yang berseragam PTT Rayong, serta pernah membela Nakhon Ratchasima.
Sedangkan dari Persiapan TImnas Indonesia melawan Thailand nanti, kapten Timnas Indonesia, Andritany Ardhiyasa, mengaku ia dan para punggawa Timnas siap bangkit dalam laga melawan Thailand.
"Saya sangat siap secara mental, meski saya jadi salah satu pemain yang banyak dikritik."
"Tapi itu merupakan risiko dari pekerjaan saya, dan saya sendiri sangat siap melawan Thailand," ujar Andritany.
Menurut Adritany laga melawan Thailand nanti menjadi laga yang sangat penting, tak kalah penting seperti saat melawan Malaysia.
"Tidak ada perbedaan, karena sama saja, yang terpenting adalah kami bisa menjaga mental, mau itu melawan Malaysia, Brasil, atau itu Inggris, sama saja," imbuh penjaga gawang Persija tersebut.