TRIBUNNEWS.COM - Sejumlah pilar utama diprediksi akan masuk dalam susunan pemain timnas U-16 Indonesia melawan Brunei Darussalam.
Timnas U-16 Indonesia akan melawan Brunei pada laga ketiga Grup G Kualifikasi Piala Asia U-16 2020 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Jumat (20/9/2019) pukul 19.00 WIB.
Sejumlah pilar timnas diprediksi akan tampil, mengingat skuat besutan Bima Sakti membutuhkan kemenangan untuk menjaga peluang lolos ke putaran final.
Pemain-pemain seperti Marselino Ferdinan, Alexandro Felix, Ahamd Athallah, Valeroen diprediksi akan menjadi starter.
Akan tetapi, Bima mengatakan adanya peluang untuk melakukan rotasi.
"Kemungkinan ada [rotasi], tapi kita juga butuh kemenangan besok, artinya banyak kesempatan bikin gol. Kita bikin gol sebanyak mungkin di laga nanti," ujarnya.
Timnas U-16 Indonesia pun memiliki modal cukup bagus pada dua laga sebelumnya.
Skuat Garuda Asia sukses menang 4-0 atas Filipina dan mengalahkan Kepulauan Mariana Utara dengan skor 15-1.