Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Timnas U-16 China sukses melaju ke putaran final Piala Asia U-16 2020 dengan predikat sebagai juara grup G pada babak kualifikasi.
Di laga terakhir, China bermain imbang lawan Timnas u-16 Indonesia tanpa gol di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (23/9/2019) malam.
Seusai laga, pelatih China U-16 Antonio Puche pun sempat memuji suporter Indonesia yang hadir langsung di SUGBK sekitar 10 ribu penonton.
Baca: Lolos ke Putaran Final Piala Asia U-16, Bima Sakti Terapkan Pola Luis Milla ke Timnas U-16 Indonesia
Baca: Cristiano Ronaldo Kembali Sindir Pendukung Atletico Seusai Juventus Kalahkan Hellas Verona
Baca: Hasil Timnas U-16 Indonesia Vs China: Imbang Babak I, Peluang Garuda Muda Digagalkan Tiang Gawang
Baca: Kabar Populer Soal Persebaya: Bajul Ijo Tantang Pimpinan Klasemen di Pekan ke-20
“Suporter di sini sangat bagus. Ini fantastik untuk sepakbola. Saya tahu sepakbola Indonesia. Beberapa tahun lalu saya pernah bermain di sini, di salah satu klub di Papua,” kata Antonio seusai laga kontra Indonesia di
“Ketika itu Stadion penuh dan di sini untuk usia remaja banyak yang datang, kalian suka sepakbola, sepakbola itu hidup saya. Itu (suporter) bagus untuk Timnas,” sambungnya.
Seperti diketahui, pada babak kualifikasi Piala Asia U-16, China tampil digdaya dengan meraih tiga kali kemenangan dan sekali imbang.
China unggul selisih dua gol dengan Indonesia yang juga meraih poin serupa.
Sementara itu, Indonesia menjadi satu-satunya wakil Asia Tenggara yang lolos ke putran final Piala Asia U-16 2020.
Rival Indonesia, Vietnam dan Thailand tersingkir dalam klasemen runner-up terbaik.
Selanjutnya, 16 tim yang lolos akan mengikuti drawing dan terbagi menjadi empat grup. Dalam fase drawing, Indonesia menempati pot kedua bersama Australia, Korea Utara dan Oman.
Piala Asia U-16 bakal dihelat pada 16 September – 3 Oktober 2020 di Bahrain.
Baca: Lolos ke Putaran Final Piala Asia U-16, Bima Sakti Terapkan Pola Luis Milla ke Timnas U-16 Indonesia
Baca: Cristiano Ronaldo Kembali Sindir Pendukung Atletico Seusai Juventus Kalahkan Hellas Verona
Baca: Hasil Timnas U-16 Indonesia Vs China: Imbang Babak I, Peluang Garuda Muda Digagalkan Tiang Gawang
Baca: Kabar Populer Soal Persebaya: Bajul Ijo Tantang Pimpinan Klasemen di Pekan ke-20
Buka Peluang Panggil Pemain Baru
Jelang putaran Piala Asia U-16 yang akan berlangsung di Bahrain pada 16 September – 3 Oktober 2020, Bima akan memantau pemain lainnya.