News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Italia

Jadwal Liga Italia Derby D'Italia: Inter Milan vs Juventus, Romelu Lukaku Belum Tentu Main

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Gigih
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Selebrasi Romelu Lukaku usai mencetak gol perdana bersama Inter Milan

Laga Derby D'Italia akan berlangsung pada pekan ketujuh antara Inter Milan vs Juventus di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (7/10/2019) dini hari.

TRIBUNNEWS.COM - Jelang laga lawan Juventus, Inter Milan diprediksi dapat menurunkan striker andalnnya, Romelu Lukaku.

Laga Derby D'Italia akan berlangsung pada pekan ketujuh antara Inter Milan vs Juventus di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (7/10/2019) dini hari.

Pada ajang Liga Champions, Lukaku tidak diikutsertakan karena menderita cedera paha kirinya.

Baca: Inter Milan vs Juventus Derby DItalia Serie A, Conte Ingin Sembuhkan Luka Lawan Si Nyonya Tua

Baca: Instruksi Singkat Messi ke Pemain Barcelona Saat Lawan Inter Milan

Hal tersebut diungkapkan pelatih Inter Milan, Antonio Conte menyatakan timnya tidak akan mengambil risiko dan meilih menyimpannya untuk Derby D'Italia.

"Lukaku tidak ada di sana karena ia memiliki sedikit kelelahan di paha depan (kiri, red ) . Dia telah membawanya selama beberapa hari dan kami memilih untuk tidak mengambil risiko," ungkap Conte seperti yang dilansir dari media Italia, Corriere dello Sport.

Disinggung mengenai peluang Lukaku akan bermain saat lawan Juventus, ia hanya menjawab perlu menghindari masalah yang akan terjadi.

"Saya ulangi, ujian telah mencegah masalah. Dari sudut pandang ini kami tenang," ungkap Conte.

Antonio Conte Beberkan Cara Sulitkan Barcelona @inter) (Instagram Inter Milan (@inter))

Peluang Alexis Sanchez untuk melawan Juventus akhir pekan nanti dipastikan tidak ada.

Hal tersebut dikarenakan pemain asal Chile itu terkena larangan bermain akibat kartu merah yang didapatnya.

Dilansir dari laman Football Italia, jika kondisi Lukaku belum memungkinkan,Conte akan mendorong Sensi untuk lebih kedepan dalam situasi penyerangan tim.

Matteo Politano dan Matias Vecino juga mampu mengisi sebagai penyerang selaln Lautaro Martinez sendiri.

Lukaku merayakan golnya ke gawang AC Milan (@inter) (Instagram Inter Milan (@inter))

Jadwal Liga Italia Pekan Ketujuh.

Gelaran Serie A akan berlangsung Sabtu (5/10/2019) hingga Senin (7/10/2019) dini hari.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini