TRIBUNNEWS.COM, DENPASAR - Timnas Indonesia menggelar latihan tertutup menjelang laga kontra timnas Vietnam di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Timnas Indonesia mengadakan latihan tertutup di Gelora Trisakti, Legian, Bali pada Minggu (13/10/2019) sore.
Latihan tersebut merupakan persiapan tim Garuda menjelang laga melawan Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2022, Selasa (15/10/2019).
Laga yang dimainkan di Stadion Kapten I Wayan Dipta itu menjadi pembuktian bagi timnas Indonesia.
Pasalnya, dari tiga laga yang sudah dijalani, Evan Dimas dan kolega belum meraih satu poin pun.
Setelah kalah 2-3 dari Malaysia di kandang, timnas Indonesia kembali takluk 0-3 di depan publik sendiri.
Yang terbaru timnas Indonesia juga pulang dengan tangan hampa dari lawatan ke markas Uni Emirat Arab, Kamis (10/10/2019).
Pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy, langsung menggeber latihan untuk melawan Vietnam.
Menu latihan tertutup yang digelar timnas Indonesia adalah recovery pemain.
Maklum, dalam jeda lima hari para pemain timnas Indonesia harus berlaga dua kali dengan jarak venue yang terbilang jauh.
Timnas Indonesia sebenarnya memiliki rekor mentereng atas Vietnam.
Dalam 10 tahun terakhir Vietnam tak bisa menang saat bertandang ke markas Indonesia.
Akan tetapi, pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy, tak menjadikan itu patokan.
Simon menyebut timnya tak disiapkan untuk berharap pada keberuntungan.