Lautaro Martinez menjadi salah satu komoditi terpanas dalam bursa transfer Januari mendatang, MU dan Barcelona mengincar pemin inter Milan itu.
TRIBUNNEWS.COM - Nama Lautaro Martinez musim ini menjadi perbincangan hangat di saantero sepakbola Eropa, Jumat (1/11/2019).
Permainan yang ditunjukkan oleh pemuda berusai 22 tahun itu bersama Inter Milan musim ini dapat dikatakan dalam tren yang menanjak.
Dilansir dari transfermarkt, Lautaro Martinez dari 10 pertadingan yang dilakoninya kala membela Nerazzurri mencatatkan 5 gol.
Pun begitu ketika bermain di Liga Champions, Pemain Timnas Argentina itu mencatatkan dua gol.
Secara total, dari 13 laga yang telah dilakoni, Martinez telah mengoleksi 7 gol dan menciptakan dua assist.
Dilansir dari Football Italia, Manchester United saat ini juga ikut bergabung dengan Barcelona untuk mendapatkan tanda tangan pemain penerus dari Aguero itu.
Tentu saja Inter Milan tidak akan melepas bintangnya itu dengan mudah.
Nerazzurri memiliki klausal rilis Lautaro Martinez sebesar 111 Juta Euro.
Tentu saja harga yang terbilang mahal bagi pemain yang baru saja memiliki pengalaman di Lig Italia di musim keduanya bersama Inter.
Baik Barcelona maupun MU diprediksi tidak bermasalah dalam segi finansial untuk mendapatkan pemain bintangnya tersebut.
Nmaun sebagai catatan, kedua klub raksasa tersebut baru bisa mengaktifkan klausal pembelian sampai akhir musim 2019/2020.
Performa Lautaro Martinez musim ini dapat dikatakan dalam kondisi menanjak.
Pada musim perdananya dengan Inter Milan, Lautaro bermain sebanyak 35 pertandingan.