PSM mendapatkan peluang emas melalui sudulan Amino Balde di menit 50.
Sayangnya masih ada I Gede Sukadana yang mampu mengantisipasi bola.
PSM kembali mengancam di menit 56 melalui tendanngan bebas.
beruntung bagi Kalteng, Pluim yang mengeksekusi masih belum mampu menceploskan bola ke gawnag.
Tendangan Pluim masih melambung tipis di atas gawnag Kalteng Putra.
Tuan Rumah tidak mengendurkan serangan, kali ini di menit 63, umpan Rizky Eka masih belum dimaksimalkan oleh Balde.
Sundulan Balde masih terlalu lemah dan mampu ditangkap oleh Reky.
Serangan bertubi-tubi dari tuan rumha akhirnya berbuahkan hasil.
Kali ini Rizky Pellu mampu mencetak dil di menit 65 setelah menerima umpan silang dari Pluim.
PSM berbalik unggul 2-1 atas Kalteng Putra.
Meski sudah berbalik unggul, tuan rumah tidak mengendurkan serangan.
Di menit 68 melalui Balde, PSM hampir memperlebar jarak. sayang tendangannya masih mampu ditangkap Reky.
Menit 77 Kalteng harus bermain dengan sepuluh orang pemain setelah Abdul Rahman Abanda di ganjar kartu kuning kedua yang berarti mendapat kartu merah dan harus meinggalakan lapangan permainan.
Unggul jumlah pemain, PSM bermain semakin menekan.