News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1 2019

Hasil Akhir Persib vs Barito Putera, Ditahan Imbang, Maung Bandung Gagal ke 5 Besar

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi - Hasil Akhir Persib vs Barito Putera, Bermain Imbang, Maung Bandung Gagal Tembus Zona 5 Besar

Aditya Harlan menjadi tembok kokoh lini pertahanan terakhir tim Laskar Antasari.

Penampilan disiplin lini belakang tim tamu juga membuat tim Maung Bandung kesulitan dalam mencetak gol pemecah kebuntuan.

Barito Putera selaku tim tamu lebih banyak mengandalkan serangan balik dan kesempatan lewat bola mati.

Penyelesaian akhir masih menjadi pr utama bagi kedua tim yang bertanding dalam pertandingan kali ini.

Memasuki menit ke-70, kedua tim juga terlihat frustarasi setelah beberapa peluang emas yang coba diciptakan belum mampu membuahkan hasil berupa gol.

Pemain Persela Lamongan Malik Risaldi (tengah) berusaha dihentikan pemain Barito Putera Roni Beroperay (kiri) dan Bayu Pradana (kanan) dalam lanjutan Liga I di Stadion Surajaya Lamongan, Senin (4/11/2019). Barito Putera berhasil menahan imbang guan rumah Persela Lamongan dengan skor 0-0. SURYA/SUGIHARTO (SURYA/SUGIHARTO)

Penampilan gemilang dari Aditya Harlan dibawah mistar gawang tim tamu membuat berbagai peluang Maung Bandung menjadi sia-sia saja.

Gelombang serangan dari tuan rumah semakin deras menjelang laga berakhir mengingat Persib butuh kemenangan untuk menembus zona lima besar.

Hingga babak kedua berakhir, kedua tim harus rela berbagi satu angka.

Susunan Pemain Persib Bandung vs Barito Putera:

Persib (4-4-2):

I Made Wirawan (GK); Supardi, Ardi Idrus, Henhen Herdiana, Nick Kuipers; Esteban Vizcarra, Abdul Aziz, Febri Hariyadi, David Omid Nazari; Frets Butuan, Kevin Van Kippersluis

Pelatih: Robert Rene Alberts

Barito Putera (4-3-3):

Adhitya Harlan (GK); Rony Esar Beroperay, Andri Ibo, Cassio de Jesus, Donny Harold Monim; Rizky Rizaldi Pora, Bayu Pradana, Kozuke Yamazaki; Fransisco Wagsley, Rafael Da Silva, Yakob Sayuri

Pelatih: Djajang Nurdjaman

(Tribunnews/Dwi Setiawan)
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini