"Setidaknya mereka berlatih, berlatih keras, dan jika kita bisa memberi mereka waktu bermain maka itu akan bagus" sambungnya.
Dari kabar terbaru bek andalan Setan Merah yakni Marcos Rojo juga mengalami cedera dan langsung di konfirmasi oleh sang pelatih.
"Rojo mengalami cedera otot dalam latihan atau dia kesulitan melakukannya, jadi dia berusaha untuk kembali,"
"Dia belum siap. Dia harus menarik diri dari internasional. Dia bermain dengan sedikit tidak nyaman menjelang akhir lari itu. Jadi mungkin [dia akan keluar] beberapa minggu." tukas Solskjaer.
Disisi lawan, tuan rumah tidak bisa menurunkan kiper andalannya Dean Henderson sekaligus pemain pinjaman dari Manchester United.
Dean tidak dapat bermain karena kesepakatan kedua tim dalam perjanjian kontrak pinjaman pemain.
Pemain lain yang bisa melewatkan pertandingan adalah bek John Egan.
Mantan pemain Brentford itu diganti pada babak pertama dalam hasil imbang 1-1 Republik Irlandia dengan Denmark pada hari Senin dan merupakan masalah cedera untuk hari Minggu.
Prediksi Susunan Pemain Sheffield Utd vs Man Utd
Sheffield Utd
Moore; Basham, Jagielka, O'Connell; Baldock, Lundstram, Norwood, Fleck, Stevens; Mousset, McGoldrick.
Man Utd
De Gea; Wan-Bissaka, Lindelof, Maguire, Young; Matic, Fred, Pereira; James, Martial, Rashford.
Link Live Score Hasil Sheffield Utd vs Man Utd