"Kami tentu ingin berkembang, kami sellau membicarakan itu, berlatih keras adalah salah satunya," ujar Frankie.
Frankie de Jong juga menyebut, laga ini haram bagi siapapun melakukan kesalahan karena tentu akibatnya fatal.
"Ini adalah laga dimana kesalahan tidak boleh dilakukan, kami harus berkembang dan bermain baik, kami yakin bisa menang dan bermain baik," ujar mantan pemain Ajax Amsterdam ini.
Di kubu tim tamu, Borussia Dortmund bukan tanpa target di pertandingan ini.
Mereka juga mengincar finish di peringkat pertama fase grup untuk mempermudah langkah mereka di Babak 16 Besar.
"Kami akan menampilan yang terbaik, Barcelona adalah tim yang kuat," ujar Lucien Favre pelatih Dortmund.
"Kami memiliki banyak peluang di leg pertama, kami bermain baik, dan tentu saja kami akan melakukan hal yang sama di sini," tutup Favre.
Marco Reus menyorot dalamnya bench dari Barcelona yang menurutnya akan sangat membantu Barcelona di laga ini.
"Barcelona memiliki skuat yang bagus dan bench yang sangat baik, tapi kami akan bermain percaya diri dari awal hingga akhir," ujar Reus.
"Untuk kami, laga pertama menghadapi Barcelona adalah hal yang luar biasa, ini kota yang indah dan tentu target kemenangan adalah hal utama," tutup Reus.
Yang menarik, laga ini akan menjadi pertandingan ke-700 bagi Lionel Messi.
Dan tentu saja Messi tidak pernah tergantikan di Barcelona, bahkan bisa dikatakan, Messi adalah tokoh sentral dari Barcelona.
Maka, kunci kemenangan Barcelona musim ini, adalah permainan Lionel Messi, tanpa mengkerdilkan peran para pemain lain, Messi adalah roh dari Barcelona.
Maka, akan menjadi tugas besar bagi Matt Hummels dan kawan-kawan untuk menghentikan pemain asal Argentina ini.
Perkiraan susunan pemain
Barcelona (4-3-3)
ter Stegen; Nelson Semedo, Gerrard Pique, Lenglet, Sergi Roberto; Frankie de Jong, Rakitic, Busquets; Messi, Suarez, Griezmann
Borussia Dortmund (4-2-3-1)
Roman Burki; Raphael Guerreiro, Matt Hummels, Akanji, Piszczek; Weigl, Gotze, Witsel; Thorgan Hazard, Brandt; Marco Reus
(Tribunnews.com/Gigih)