Bale mendapat peluang di dalam kotak penalti menit 27, tendangan menjatuhkan badannya masih dapat diantisipasi kiper lawan.
Isco kembali mendapat peluang dari luar kotak penalti namun kiper lawan masih sigap untuk menepis tendangannya.
Hingga babak pertama usai skor tetap imbang 0-0.
Di babak kedua Real Madrid tidak mengendurkan serangannya untuk segera mencetak gol pembuka di laga ini.
Hal itu terjadi di menit 52 lewat Sergio Ramos yang berhasil membuka gol keunggulan Real Madrid.
Proses terjadinya gol berawal dari tendangan bebas yang dilakukan Kross mengarah ke dalam kotak penalti.
Ramos yang berhasil menjangkaunya langsung mengarahkan bola tersebut dengan sundulan kerasnya yang mengarah ke sudut pojok bawah.
Skor sementara Real Madrid unggul 0-1 atras tuan rumah Alaves.
Tuan rumah Alaves yang tertinggal satu gol berusaha tampil menyerang untuk menyamakan kedudukan.
Petaka datang untuk Real Madid di menit 63 setelah Ramos melakukan pelanggaran terhadap pemain Alaves di dalam kotak penalti.
Sang wasit yang melihat kejadian tersebut langsung memberikan kartu kuning pada Ramos dan penalti untuk Alaves.
Lucas Perez yang melaju sebagai eksekutor penalti di menit 65 tidak menyianyiakannya dan berhasil menyamakan kedudukan.
Skor sementara kembali imbang 1-1.
Drama kembali terjadi di pertandingan ini, Real Madrid tidak butuh banyak waktu untuk kembali unggul.