Proses terjadinya gol berawal dari counter attack yang dilakukan Norwich.
Pukki yang membawa bola di batas kotak penalti melakukan tendangan keras dan mengenai Mustafi sehingga merubah arah bola dan masuk ke gawang Leno.
Skor sementara Norwich unggul 1-0 atas Arsenal.
Drama terjadi di menit 25 setelah pemain Norwich Zimmermann melakukan handsball di dalam kotak penalti.
Wasit yang melihat kejadian tersebut menunjuk titik putih untuk Arsenal.
Aubameyang yang melaju sebagai eksekutor gagal memanfaatkan peluang karena tembakannya ditepis wasit.
Namun wasit melihat kaki Krull lebih dulu melebihi garis gawang dan tendangan penalti diulangi.
Aubameyang kali ini tidak menyianyiakan peluang keduanya untuk mengeksekusi dengan benar dan berhasil menyamakan kedudukan.
Skor sementara menjadi imbang 1-1.
Setelah skor menjadi imbang kedua tim lebih sabar dalam memulai penyerangan.
Bola lebih sering mengalir di tengah lapangan.
Di penghujung babak pertama serangan counter attack Norwich berhasil mencetak gol keunggulan lewat Cantwell di menit tambahan waktu babak pertama.
Gol tersebut menutup babak pertama dengan keunggul Norwich 2-1 atas Arsenal.
Di babak kedua Arsenal lebih bermain menyerang untuk segera menyamakan kedudukan.
Kesempatan menyamakan kedudukan berhasil dilakukan di menit 57 lewat brace Aubameyang.