Di sisi sayap, Saddil dan Egy kemungkinan akan menjadi pilihan utama Indra Sjafri untuk membongkar solidnya lini pertahanan lawan.
Untuk kestabilan permainan, Indra Sjafri bisa menurunkan Syahrian Abimanyu di sektor tengah bersama Zulfiandi.
Dengan begitu, Evan Dimas yang bertugas sebagai kreatif serangan bisa bermain lbih ke depan untuk membantu serangan.
Untuk jantung pertahanan Indonesia, Bagas dengan Andy bisa dipercaya kembali untuk mengawal gawang nadeo dari kebobolan.
Sisi full-back akan ditempati oleh Asnawi Bahar dan Firza Andika yang siap naik turun dalam pertandingan final nanti.
Indra Sjafri mengatakan, penampilan skuat Garuda Muda dari satu pertandingan ke pertandingan sesuai yang manajemen rencanakan.
"Kami yakin, ini akan terjadi pada tanggal 10 Desember besok," tutur Indra Sjafri saat berbicara di Sapa Indonesia Malam Kompas TV, Minggu (8/12/2019).
Ia yakin, performa anak asuhnya tersebut akan berada di puncaknya saat di partai final menghadapi Vietnam.
"Oleh sebab itu kalau pemain-pemain kita bermain lebih baik dari pada pertandingan semifinal kemarin, kita yakin bisa mengatasi Vietnam," jelas Indra Sjafri.
Indra Sjafri mengaku telah mempelajari pertandingan dari Vietnam dan telah mempersiapkan strategi untuk melawan Vietnam.
"Saya sudah menganalisa pertandingan-pertandingan mereka, kita juga sudah menyiapkan game plan untuk menghadapi mereka, untuk merespon apa yang akan mereka lakukan," terang Indra Sjafri.
Sementara itu, dikutip dari laman resmi PSSI, Indra Sjafri mengatakan, kekalahan dari Vietnam di babak penyisihan grup B dari Vietnam menjadi motivasi tim untuk membalas dan memenangkan pertandingan ini.
"Pertandingannya akan sangat seru dan ketat. Saya minta pemain fokus dan tidak membuat banyak kesalahan," jelas Indra.
Untuk diketahui, Indonesia dan Vietnam sebelumya bergabung di grup B dan mampu lolos dengan raihan gol yang sama yaitu 17.