TRIBUNNEWS.COM - Berita Arema populer hari ini salah satunya menyangkut jajaran baru pelatih Arema FC di Liga 1 2020.
Selain itu, berita Arema populer hari ini juga mengulas kepergian Hamka Hamzah dari skuat Singo Edan setelah ucap perpisahan.
Selengkapnya, langsung saja simak berita Arema hari ini populer, Sabtu 4 Januari 2019 yang telah terangkum.
1. Jajaran Baru Pelatih Arema FC Liga 1 2020
Daftar jajaran pelatih Arema FC menyongsong Liga 1 2020 sudah terbentuk.
Daftar jajaran pelatih Arema FC di antaranya terdiri dari Head Coach, Asisten Pelatih, Pelatih Kiper dan pelatih fisik.
Total ada 4 jajaran pelatih Arema FC di Liga 1 2020 dan banyak harapan besar menggantung di pundak mereka untuk membawa Singo Edan lebih gemilang.
Sebelumnya, pengumuman pelatih baru diumumkan manajemen Arema FC pada Kamis (2/1/2020)
Dari pernyataan mereka, sosok Mantan Pelatih Persib Bandung Mario Gomez resmi menjadi pelatih kepala Arema FC untuk Liga 1 2020.
Baca: Temukan Masalah Besar di Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Boyong Staf Pelatih Jebolan Piala Dunia
Baca: Bursa Transfer Persib: Slot Pemain Asing Maung Jadi 2, Ezechiel Out, Makan Konate Ogah Merapat
Baca: Kabar Hangat Transfer Liga 1: Pilar Arema Menyeberang ke Persebaya, eks-Kiper Timnas ke Persib?
Baca: Kabar Populer Arema FC: Singo Edan Beri Keistimewaan Mario Gomez, Pemain Bintang Tak Dapat Jaminan
Mario Gomez bersama stafnya dikontrak untuk satu musim.
Kemudian Arema FC menunjuk Felipe Americo asal Brasil sebagai pelatih kiper, dan Marcos Gonzales asal Argentina sebagai pelatih fisik.
Felipe Americo merupakan mantan pelatih kiper Barito Putera musim 2018.
Rencananya tim akan berkumpul untuk memulai latihan perdana pada 15 Januari 2020.
Berikut Jajaran Pelatih Arema FC :