TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Ibunda Evan Dimas, Ana Darmono menanggapi dengan santai soal teror yang dialaminya ketika anaknya resmi bergabung dengan Persija Jakarta.
Bertepatan dengan hari peresmian Evan Dimas sebagai rekrutan anyar Persija Jakarta, Sabtu (11/1/2020), keluarga Evan Dimas yang berada di Surabaya mendapat teror.
Oknum tak dikenal memasang spanduk bertuliskan "Sepak Bola Bukan Sekedar Nilai Rupiah" di depan rumah Evan Dimas.
Terkait dengan kejadian tersebut, ibunda Evan Dimas, Ana Darmono, menanggapi dengan santai dan memilih cuek.
“Iya, ada yang memasang spanduk tulisan dari kemarin siang dan sorenya dilepas," ucap Ana Darmono.
"Kalau ibu biarkan saja yang penting tidak mengganggu," katanya.
Menurut Ana, orang-orang yang melakukan hal tersebut tidak mengetahui perjuangan di balik karier Evan Dimas saat ini.
Oleh sebab itu, dia memilih untuk tidak mendengarkan perkataan orang lain selama hal tersebut tidak menggangu kehidupan pribadinya.
"Biarkan saja, kan memang orang nggak tahu bagaimana perjuangannya," kata Ana.
"Mau nulis apa ngomong apa terserah mereka yang penting nggak mengganggu ibu saja. Biarkan saja,” tuturnya lagi.
Ana menjelaskan bahwa Evan Dimas selalu mengajak keluarganya untuk berdiskusi sebelum memutuskan untuk bergabung dengan suatu klub.
Seperti halnya ketika Evan Dimas akan merapat ke Macan Kemayoran, keluarga memberikan dukungan penuh.
Menurutnya, sudah ada yang mengatur nasib dan perjalanan Evan Dimas sebagai seorang pemain sepak bola.
Ana pun tidak ingin terbebani dengan teror yang dialaminya selama ini.
Terlebih, anaknya selalu memberi perhatian dan menanyakan kabar tentang keluarganya.
Hal itu juga dilakukan oleh bintang timnas Indonesia tersebut setelah mendapat kabar terkait teror di rumahnya.
"Alhamdulillah aman selama ini, kami sudah terbiasa dari dulu ada protes kami sikapi santai saja. Kami harus sabar saja,” tutur Ana.
“Iya dia telepon 'gimana bu'. Saya jawab tidak apa-apa Van, kami sabar saja, kamu kuat kita hadapi bersama, kamu yang sabar,” ujarnya.
Kini, Ana dan keluarga Evan Dimas berharap anaknya bisa fokus dalam membangun karier bersama klub barunya, Persija Jakarta.
“Ya, jangan lupa berdoa, sholat jangan lepas, kalau main di luar hati-hati," ucap ibunda Evan Dimas.
"Jaga kondisi, harus sabar apapun yang terjadi bisa menyikapi dengan keikhlasan karena ini ujian dari Allah jadi kita harus terima apapun keadaan kita," katanya mengakhiri.