TRIBUNNEWS.COM - Manchester City mampu menang telak 1-6 dari Aston Villa, namun yang menjadi sorotan adalah Sergio Aguero yang mampu catatkan tiga rekor sekaligus, Senin (13/1/2020).
Manchester City menjalani laga tandang saat melawan Aston Villa di Villa Park dalam laga penutup pekan ke-22 Liga Inggris.
Pada laga yang berakhir 1-6 untuk tim tamu tersebut, Sergio Aguero mampu mencatatkan tiga gol atau hattrick yang membuatnya total sudah mencetak 177 gol di Liga Inggris.
Dilansir laman resmi Liga Inggris, ini menjadi semakin spesial baginya karena mampu mencatatkan tiga rekor sekaligus.
Pertama, dengan hattricknya tersebut Aguero sekarang sejajar dengan Frank Lampard sebagai pencetak gol terbanyak di Liga Inggris urutan ke empat dengan total 177 gol.
Dirinya hanya berjarak 10 gol dari peringkat tiga, Andrew Cole, mantan penyerang Manchester United yang mencetak 187 gol.
Kedua, dilansir Squawka, Aguero melewati rekor Thiery Henry sebagai pemain asing yang memiliki jumlah gol terbanyak di Liga Inggris.
Henry menorehkan 175 gol bersama Arsenal, sementara Aguero mencatatkan 177 gol dan masih bisa berlanjut.
Dan yang terakhir, hattricknya ke gawang Aston Villa menjadi yang ke 12 selama berkarir di Liga Inggris.
Catatan ini memecahkan rekor sebagai hattrick terbanyak melewati torehan Alan Shearer yang mampu mencatatkan 11 hattrick yang sudah bertahan sejak tahun 1999.
Sementara untuk total gol Aguero di Liga Inggris musim ini sudah mencetak 13 gol.
Sementara dari kemenangan 1-6 timnya, selain Aguero yang mampu mencetak hattrik, sisanya dicetak oleh Riyad Mahrez dengan dua gol dan satu dari Gabriel Jesus.
Dengan kemenagan ini, City menyalip Leicester di peringkat dua Liga Inggris sementara dengan 47 poin.
Selanjutnya City akan menjamu Crystal Palace di Etihad Stadium pada pekan ke-23, Sabtu (18/1/2020) minggu depan.