News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Pemain Jebolan Serie A Gabung Persija, Tim Pelatih Belum Tentukan Posisi Bermain Marco Motta

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Marco Motta

Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Wahyu Septiana

TRIBUNNEWS.COM - Asisten pelatih Persija Jakarta, Sudirman masih belum bisa menentukan posisi yang tepat bagi pemain barunya yakni Marco Motta.

Pemain yang sudah malang melintang di kompetisi Serie A Italia itu didatangkan tim Ibu Kota untuk memperkuat lini pertahanan di kompetisi musim depan.

Kehadiran Marco Motta diharapkan bisa membawa pengaruh besar terhadap permainan Persija Jakarta.

Sudirman beserta tim kepelatihan Persija sudah melihat kualitas permainan Marco Motta melalui video.

Namun, Sudirman masih perlu melihat secara langsung kualitas rekrutan terbarunya tersebut di lapangan.

Baca: Tak Lagi Dibutuhkan Bali United, Irfan Bachdim Disambar Persib Bandung?

Baca: Bobotoh Ragukan Kualitas Duo Brasil yang Trial di Persib: Khawatir Seperti Kippersluis

Baca: Dinilai Gesit dan Ngeyel, Jebolan Timnas Indonesia U-17 Diangkut Arema FC

"Jauh-jauh hari mereka sudah kasih tahu kita dan sudah lihat juga video-videonya Motta di Youtube," kata Sudirman di Lapangan NYTC, Sawangan, Depok, Kamis (16/1/2020).

Di sisi lain, Sudirman masih belum bisa menentukan posisi terbaik Marco Motta di lapangan.

Saat ini, Sudirman masih menunggu terlebih dahulu kehadiran pelatih baru Sergio Farias.

"Saya tidak bisa bilang itu, karena head coach bukan saya," terangnya.

Lebih lanjut, Sudirman belum mengetahui secara pasti tanggal kedatangan pemain yang pernah memperkuat Juventus dan AS Roma tersebut.

"Motta masih belum datang. Saya belum tahu (datangnya) tapi seperti yang saya katakan kemarin, di tanggal 20 pemain semua pemain sudah ada," tutur Sudirman.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini