News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1 2020

Berita Persib Bandung: Tampil Kurang Memuaskan, Nasib Duo Brazil Ditentukan Beberapa Hari Kedepan

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Husein Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Berita Persib Bandung: Tampil Kurang Memuaskan, Nasib Duo Brazil Ditentukan Beberapa Hari Kedepan

TRIBUNNEWS.COM - Persib Bandung pekan lalu baru saja mengikuti turnamen di Malaysia bertajuk Asia Challange CUP 2020.

Keikutsertaan dalam turnamen tersebut untuk menjajal para pemain muda dan dua pemain trial asal Brazil.

Kedua pemain trial asal Brazil yang menempati posisi striker ialah Joel Vinicius dan Wander Luiz.

Penampilan dua pemain asing ini dirasa belum mengeluarkan seluruh kemampuannya.

Dikutip Tribunnews.com dari Tribun Jabar, hal ini membuat Robert Albert selaku pelatih Persib Bandung masih akan mengevaluasinya tentang nasibnya nanti.

"Tentu kesan pertama mereka dari Malaysia tidak dalam hasil yang bagus tapi ada sinyal yang positif."

"Lalu kami masih akan lakukan observasi kepada mereka dan memberi waktu beberapa hari lagi," ujar Robert Alberts setelah memimpin latihan di Stadion GBLA, Rabu (22/1/2020) seperti yang dilansir dari Tribun Jabar.

Mantan pelatih Arema FC ini pun menuntut keduanya agar tampil lebih baik pada sesi latihan.

Tentu saja hal ini harus dilakukan keduanya agar kesempatan direkrut bisa lebih besar lagi.

"Mereka harus mampu menunjukkan apa yang bisa mereka tampilkan. Dan jika mereka bisa melakukan itu tentu ada kesempatan (untuk direkrut)," katanya.

"Kami masih akan memantau mereka dan saya masih butuh melihat mereka lebih lama dan menguji mereka apakah jadi pemain yang kami butuhkan atau tidak, apakah mereka bisa bermain di Liga Indonesia karena kami ingin menjadi juara," tutupnya.

Sementara itu Persib Bandung baru saja menggelar latihan perdananya pada Rabu (22/1/2020) sore.

Latihan perdana ini digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) yang diikuti sebanyak 29 pemain.

Termasuk dua pemain asing asal Brazil yang sedang masa trial.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini