News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Bursa Transfer Pemain

UPDATE Transfer Liga Italia, Suso Merapat ke Sevilla hingga AS Roma Segera Resmikan Winger Barcelona

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Whiesa Daniswara
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

UPDATE Transfer Liga Italia, Suso Merapat ke Sevilla

TRIBUNNEWS.COM - Simak pergerakan terbaru tim-tim kasta tertinggi di liga top Eropa dalam bursa transfer pemain musim dingin.

Terbaru, pemain sayap AC Milan, Suso dikabarkan telah mencapai kesepakatan untuk pindah ke Sevilla pada Senin (27/1/2020).

Pria asal Spanyol gagal menembus skuat utama AC Milan musim ini setelah kalah bersaing dengan Samu Castillejo.

Dilansir dari Football Italia, Suso kini tinggal selangkah lagi untuk segera berganti kostum Sevilla.

Suso akan menandatangani kontrak berdurasi 4,5 tahun bersama tim yang bermarkas di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan itu.

Walaupun demikian, kesepakatan masih belum disepakati karena masih membahas hal detail.

Suso sendiri merupakan pemain yang bermain di sisi sayap, ia didatangkan oleh AC Milan dari kesebalasan Liverpool tepatnya pada tahun 2015.

Sementara itu, AS Roma disebut-sebut selangkah lagi akan meresmikan kedatangan winger asal Barcelona, Carles Perez.

Cedera parah yang dialami oleh Nicolo Zaniolo memaksa AS Roma untuk mencari pemain pengganti yang sepadan.

Seperti yang telah diketahui, Zaniolo harus absen hingga akhir musim ini karena cedera parah saat melawan Juventus dua minggu yang lalu.

Kepastian merapatnya Carles Perez tersebut juga dikabarkan oleh Football Italia.

Dalam beberapa hari kedepan, Carles Perez akan segera tiba di klub Serigala Roma untuk menjalani tes medis sekaligus menandatangani kontrak.

Diyakini bahwa AS Roma harus merogoh kocek sebesar €13-15 juta untuk pemain berusia 21 tahun tersebut.

Pemain kelahiran Spanyol tersebut memang terlihat kesulitan mendapatkan menit bermain bersama Tim Catalan.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini