TRIBUNNEWS.COM - Nasib kurang beruntung harus dialami oleh Emre Can yang kini merumput bersama Juventus.
Semenjak Juventus ditangani oleh Maurizo Sarri, nama Emre Can sudah tidak menjadi bagian skuat Si Nyonya Tua dalam mengarungi kompetisi musim ini.
Kondisi tersebut membuat Emre Can ingin segera hengkang dari Allianz Stadium, markas dari Juventus.
Pemain berkebangsaan Jerman tersebut dikabarkan ingin hijrah ke salah satu klub raksasa Bundesliga, Borussia Dortmund.
Terbaru, pemain yang berposisi gelandang tersebut tengah menunggu Borussia Dortmund untuk meningkatkan penawaran kepada dirinya.
Dilansir dari Football Italia, Juventus enggan melepas Emre Can jika penawaran berkisar dibawah €30 juta.
Walaupun, pihak Emre Can dan Borussia Dortmund telah menyepakati persyaratan pribadi berupa kontrak selama empat tahun dengan bayaran 10 juta euro per musim.
Pihak Borussia Dortmund pun kini telah berkomunikasi dengan pihak Juventus untuk memboyong Emre Can.
Emre Can sendiri memang telah tersingkir dari skuat Juventus musim ini.
Namanya bahkan tidak masuk dalam list nama skuat Juventus yang musim ini berlaga dalam ajang Liga Champions.
Hal tersebut tentu membuat Emre Can diprediksi akan segera hengkang dari publik Juventus Stadium.
Apalagi dirinya juga sedang berjuang untuk mendapatkan tempat di Timnas Jerman jelang bergulirnya Piala Eropa 2020.
Berbagai hal tersebut membuat Emre Can diyakini akan segera hengkang dari klub si Nyonya tersebut baik secara cepat maupun lambat.
Selain Dortmund, tim asal Inggris yakni Everton dikabarkan juga tertarik untuk mengamankan jasa eks Liverpool tersebut.