TRIBUNNEWS.COM - Ada sejumlah fakta yang terjadi selama laga uji coba Arema FC Vs Semeru FC di Stadion Kanjuruhan, Rabu (5/2/2020).
Fakta yang terangkum selama laga Arema FC Vs Semeru FC itu di antaranya hasil skor imbang, pertempuran sengit di babak satu dan dua hingga pemain asing ditarik mundur.
Selain itu kondisi tribun yang cukup sepi juga jadi satu di antara fakta soal lesunya antusiasme Aremania dalam laga ini.
Dari data yang berhasil dirangkum berikut ulasan selengkapnya seperti dilansir SURYAMALANG.COM.
Baca: Akui Ada Tudingan Penghianat karena Gabung Arema, Bauman: Saya Punya Keluarga untuk Dinafkahi
Baca: Kabar Populer Persebaya: Dari Jadwal Bajul Ijo Hingga Duet Tajam Makan Konate dan David da Silva
Baca: Pelatih Persipura Bisa Bikin Sylvano Comvalius Kembali Bersinar: Melempem di Arema Karena Hal Ini
1. Sepi Penonton
Laga uji coba Arema FC vs Semeru FC cenderung sepi penonton.
Tribun utara dan tribun selatan diisi sekitar beberapa orang.
Sementara tribun VIP dan tribun timur terisi namun tidak sampai penuh.
Aremania, sebutan untuk suporter Arema FC, terdengar menyanyikan chant untuk menyemati tim mereka saat laga sudah berjalan 30 menit.
Namun, mereka bersorak sejak awal apabila salah seorang pemain menggiring bola ke gawang lawan dan saat gol.
Manajeman Arema FC sebenarnya mematok harga tiket yang tidak terlalu mahal untuk uji coba kali ini.
Harga tiket di tribun ekonomi hanya Rp 10 ribu dan Rp 20 ribu untuk VIP.
Manajemen, juga memprediksi laga uji coba akan ramai dihadiri oleh Aremania.
Sebab laga ini, adalah pertandingan pertama bagi trio latin Arema FC yakni Jonathan Bauman, Matias Malvino dan Elias Alderete.