TRIBUNNEWS.COM - Achmad Jufriyanto membantah dirinya pindah dari Persib Bandung karena alasan takut bersaing.
Salah satu mantan pemain senior Persib, Achmad Jufriyanto resmi berseragam Bhayangkara FC unuk Liga 1 2020 ini.
Dirinya membantah alasan keluarnya dari Persib bukan karena persaingan yang ketat.
Baca: Wacana Pembatasan Jumlah Penonton Laga Persib di GBLA Jadi 10 Ribu, Robert Alberts: Tidak Logis
Baca: Telikung Persib, COO Bhayangkara FC: Proses Tak Sulit, Saddil Ramdani yang Memang Mau ke Sini
"Itu hak mereka mau berbicara seperti apa. Saya juga tidak bisa menghalangi itu," terang mantan pemain Sriwijaya FC itu dilansir Kompas.com.
Pemain yang biasa disapa Jupe ini menjelsakan dirinya juga harus bersaing di Bhayangkara FC.
"Saya bukan untuk main-main. Di sini saya juga harus bersaing," kata Jupe.
Hal ini wajar karena di Bhayangkara pun Jupe harus bersaing dengan beberapa pemain belakang yang memiliki kualitas.
Beberapa diantaranya adalah Jajang Mulyana, Nurhidayat Haji Haris, Lee Won-jae dan Indra Kahfi.
"Di mana pun, situasinya akan tetap sama. Jadi tak ada yang aneh dengan kepindahan saya," imbuhnya.
Sebelumnya, pelatih Maung Bandung, Robert Alberts mengatakan alasan pindahnya Jupe karena kedatangan Fabiano Beltrame dan victor Igbonefo.
"Achmad Jufriyanto down ketika kedatangan Fabiano dan Victor dan dia jadi merasa tidak aman," ucap Robert (8/2/2020) lalu.
Sementara itu, nasib dua pemain asing yang sedang trial di Persib Bandung, Wander Luiz dan Geoffrey Castillion akan menemui titik terang.
Dikutip Tribunnews.com melalui Tribun Jabar, kepastian tersebut telah dikonfirmasi oleh coach Robert Albert.
Mantan pelatih PSM Makssar ini mengatakan, telah merekomendasikan nama Wander Luiz dan Castillion pada manajemen.