News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1 2020

Berita Persija Jakarta: Apparel Juara Siap Berikan Desain Jersey Terbaik dengan Tema Kota Jakarta

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Ayu Miftakhul Husna
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Bentuk lanjutan dari kerja sama, Apparel Juara siap memberikan desain terbaik untuk jersey yang digunakan oleh Macan kemayoran di Liga 1 2020

TRIBUNNEWS.COM - Persija Jakarta menjadi salah satu kontestan kompetisi Liga 1 2020 musim ini yang mempersiapkan timnya secara serius.

Langkah manajemen Macan Kemayoran musim ini yakni dengan melakukan perombakan beberapa pemain, pelatih hingga yang terbaru berhasil menjalin kerja sama dengan apparel baru.

Apparel JUARA telah menemui kesepakatan dengan Persija Jakarta untuk menjadi apparel pada musim 2020.

Bentuk lanjutan dari kerja sama, Apparel Juara siap memberikan desain terbaik untuk jersey yang digunakan oleh Macan kemayoran dalam mengarungi kompetisi musim ini.

Rencananya Apparel Juara akan mengusung tema Kota Jakarta dalam tampilan Jersey Andritany, dkk.

Selain mengusung tema Kota Jakarta, Apparel Juara juga menonjolkan landmark atau simbol khusus dari Kota Jakarta pada jersey yang akan digunakan para pemain Macan Kemayoran.

Hal tersebut sengaja dilakukan sebagai bentuk dan jati diri tim Persija yang berasal dari Jakarta.

Dikutip Tribunnews.com dari Warta KotaAndhika Suksmana sebagai Direktur Marketing dan Bisnis Persija membenarkan tentang rencana yang disusun oleh Apparel Juara dalam menggarap jersey Macan kemayoran.

"Kami senang kalau apparel Juara tahun ini fokusnya bersama Persija."

"Jadi totalitas fokus dan konsep temanya yang berbau Kota Jakarta. Yang kami lihat perwujudan di jersey itu simbol dari Jakarta," kata Andhika Suksmana dilansir dari Warta Kota.

Menurut Andhika, ide dan kreativitas dari apparel Juara membuat manajemen Persija puas dengan apa yang dikerjakan dan sangat terbuka menerima masukan yang sudah diberikan dari pihak klub Macan Kemayoran.

Selain itu, di jersey Persija ada beberapa corak dan juga ciri khas unik yang melambangkan Kota Jakarta.

"Tahun ini sudah banyak sekali ide-ide brainstorming dengan mereka."

"Ide yang dikeluarkan dan beberapa masukan juga akan ada range yang unik lah," imbuhnya.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini