Liga Italia (Live RCTI)
Liga Italia sendiri akan melangsungkan beberapa laga dan yang akan menjadi sorotan tentu duel kota Milan antara Inter Milan melawan AC Milan pada Senin (10/2/2020) dini hari waktu Indonesia.
Posisi Inter saat ini harus bisa selalu menang jika ingin menjaga asa berada di jalur juara.
Anak asuh Antonio Conte itu sekarang berada di posisi kedua dengan raihan 51 poin.
Sementara Milan yang di lima pertandingan terakhir belum merasakan kekalahan akan coba terus untuk bisa masuk ke zona Liga Champion.
Saat ini Zlatan Ibrahimovic dkk masih tercecer di posisi ke sembilan dengan 32 poin.
Namun jika mereka bisa memenangkan laga melawan Inter, Rossoneri bisa langsung naik ke posisi enam dan menempel ketat AS Roma di posisi kelima.
Liga Spanyol (Live Vidio Platinum)
Dua tim yang pesakitan karena baru saja tersingkir dari Copa Del Ray (CDR), Real Madrid dan Barcelona akan bertanding pada malam nanti.
Real Madrid akan bermain terlebih dahulu pada Minggu (9/2/2020) malam nanti waktu Indonesia dengan melawat ke markas Osassuna.
Setelah tersingkir dari ajang CDR, Madrid bisa fokus ke Liga Spanyol yang saat ini masih mereka puncaki.
Poin anak asuh Zinedine Zidane saat ini adalah 49 poin.
Sedangkan sang rival, Barcelona yang juga tersingkir dari CDR, akan bermain selanjutnya melawan Real Betis pada Senin (10/2/2020) dini hari waktu Indonesia.
Laga ini akan menjadi reuni antara pelatih El Barca, Quique Setien yang pernah membesut Betis pada musim lalu.