Digelar tanpa Penonton
Pertandingan semifinal Piala Gubernur Jatim 2020 nanti akan digelar tanpa penonton.
Kepastian tersebut seperti surat dari Asosiasi PSSI Provinsi Jawa Timur bernomor 094/B/PSSI-Jatim/II/2020, yang berbunyi:
"Sehubungan dengan hasil koordinasi antara PSSI Jawa Timur dengan Polda Jawa Timur, maka dengan ini disampaikan bahwa jadwal pertandingan semifinal Piala Gubernur Jawa Timur 2020 akan dilaksanakan pada :
1. Semifinal I : Persija Jakarta vs Madura United
Hari / Tanggal : Senin, 17 Februari 2020
Tempat : Stadion Kanjuruhan, Malang
Waktu : 19.00 wib
Keterangan : TANPA PENONTON ( Live MNC TV )
2. Semifinal II : Persebaya Surabaya vs Arema FC
Hari / Tanggal : Selasa, 18 Februari 2020
Tempat : Stadion Soeprijadi, Kota Blitar
Waktu : 15.30 wib
Keterangan : TANPA PENONTON (Live MNC TV)
Untuk pelaksanaan babak semifinal, terkait dengan Akomodasi dan Transportasi tidak ditanggung oleh PSSI Jawa Timur, namun untuk Match Fee pertandingan tetap disediakan untuk semua Klub.
Demikian hal ini disampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan terima kasih."
Mengenai keputusan tersebut, Sudarmadji selaku Media Officer Arema FC, memberikan tanggapannya seperti yang dikutip Tribunnews.com dari Bolasport, berikut ini: