Bruno Fernandes berhasil membuka keunggulan tim Setan Merah setelah sepakan penaltinya mampu menjebol jala gawang Watford.
Performa impresif Bruno Fernandes tersebut tentu diharapkan akan terus berlanjut dalam laga-laga penting mendatang.
Sebagaimana ia sebelum datang ke Old Trafford, dirinya telah berhasil mencetak 48 gol sejak awal musim lalu.
3. Ketekunan Anthony Martial Membuahkan Hasil
Anthony Martial perlahan namun pasti telah berhasil menjadi salah satu pilar andalan Manchester United dalam dua musim terakhir.
Kepergian Alexis Sanchez dan Romelu Lukaku membuka kesempatan bagi dirinya untuk menunjukkan kualitasnya.
Berbagai gol penting pun berhasil dihasilkan oleh pemain berdarah Perancis tersebut dalam laga-laga krusial.
Dalam laga melawan Watford, sang pemain kembali berhasil menyumbangkan satu gol melawan Watford.
Absennya Marcus Rashford juga membuat dirinya menjadi andalan utama di lini depan.
Bahkan, dalam tiga laga terakhirnya ia mampu menorehkan tiga gol secara beruntun.
4. Mendekat ke Zona Liga Champions
Informasi dilarangnya Manchester City berlaga di kompetisi Eropa selama dua tahun menjadi secercah harapan bagi Manchester United untuk memanfaaatkan kesempatan emas tersebut.
Dihukumnya Manchester City juga membuat Manchester United kini hanya perlu finish maksimal di posisi kelima untuk mendapatkan jatah otomatis lolos ke fase grup Zona Liga Champions musim depan.
Kemenangan atas Watford kini membuat tim Setan Merah menempati posisi kelima dengan raihan 41 poin.
Terpaut tiga angka dari Chelsea yang kini menempati posisi keempat.