Apalagi, Arsenal akan kedatangan Wiliam Saliba pada musim mendatang dari Saint-Ettiene.
Kedatangan Wiliam Saliba dan Pablo Mari diprediksi membuat Skhodran Mustafi diambang pintu keluar Arsenal.
Sementara Lucas Perez yang didatangkan dari Deportivo La Coruna, sebenarnya mampu tampil cukup baik pada awal musim.
Sebelum bergabung dengan Arsenal, ternyata Lucas Perez hampir bergabung dengan Everton.
Hingga pada akhirnya justru Arsenal yang mendapatkan jasa pemain asal Spanyol tersebut.
Arsenal bahkan harus menggelontorkan dana sebesar 17,1 juta poundsterling guna mendatangkan Lucas Perez.
Hanya saja, Lucas Perez secara mengejutkan kembali dilego dengan status pinjaman ke Deportivo La Coruna.
Lucas Perez akhirnya meninggalkan Arsenal secara permanen ketika ia hijrah ke West Ham United dengan biaya 4 juta pounsterling pada 2018.
Sebelum akhirnya, Lucas Perez memilih pulang ke Liga Spanyol dengan merumput bersama Alaves hingga kini.
(Tribunnews/Dwi Setiawan)