News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Everton vs Liverpool, Richarlison: Ada yang Lebih Hebat daripada Virgil van Dijk

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Garudea Prabawati
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi - Pemain Everton, Richarlison selebrasi usai cetak gol pembuka saat melawan Chelsea di Goodison Park dalam lanjutan Liga Inggris pekan 31, Senin (18/3/2019) dini hari.

TRIBUNNEWS.COM - Everton akan menjamu Liverpool dalam lanjutan Liga Inggris pekan 30 di Goodison Park Stadium, Senin (22/6/2020) dini hari WIB.

The Toffees akan menghadapi musuh bebuyutannya The Reds dalam derbi Merseyside yang ke-265 dala sejarah sepak bola Inggris.

Musim ini, Liverpool menjelma sebagai tim superior, yang menjadi momok bagi lawan-lawannya.

Hasil sekali imbang dan kalah dalam 29 laga Liga Inggris menjadi bukti, keperkasaan Liverpool di tanah Britania.

Baca: Gawat, Penampilan Perdana Liverpool Lawan Everton di Liga Inggris Tanpa Diperkuat Mohamed Salah

Baca: Jadwal Liga Inggris - Spurs Vs Man United Malam Ini, hingga Everton Vs Liverpool

Namun, anak asuh Jurgen Klopp bukan tanpa celah, satu-satunya kekalahan yanng diderita Liverpool adalah melawan tim papan bawah Watford.

Liverpool menanggung malu dengan menelan tiga gol tanpa balas.

Padahal kala itu, Liverpool turun dengan kekuatan penuh, mulai dari sektor penjaga gawang hingga lini serang.

Virgil van Dijk dan kolega gagal menghadang laju Troy Deenay dan kawan-kawan.

Virgil menyandang status sebagai salah satu pemain terbaik dunia, namanya mencuat dalam daftar 3 besar calon peraih Ballon d'Or musim lalu.

Namun, Virgil van Dijk masih kalah bersaing dengan penyerang Barcelona, Lionel Messi.

Striker Chelsea asal Prancis, Olivier Giroud (kiri) berduel dengan pemain belakang Liverpool asal Belanda, Virgil van Dijk dalam laga babak kelima Piala FA antara Chelsea kontra Liverpool di Stadion Stamford Bridge, London, Inggris, Rabu (4/3/2020) dini hari WIB. Chelsea berhasil mengkandaskan Liverpool setelah menang dengan skor 2-0, The Blues pun melaju ke babak perempat final. AFP/Glyn Kirk (AFP/Glyn Kirk)

Didatangkan dari Southampton pada Januari 2018 lalu, Virgil van Dijk sukses menjadi palang pintu handal hingga mengantarkan Liverool meraih gelar bergengsi.

Akan tetapi, pada pertemuan dalam derbi Merseyside nanti, salah satu pemain Everton, Richarlison mengaku Virgil van Dijk bukanlah bek yang sulit dihadapi.

Masih ada bek yang lebih tangguh daripada Virgil van Dijk.

Richarlison mengatakan, dia pernah menggiring bola dengan melewati van Dijk.

"Orang-orang banyak berbicara tentang dia (Virgil van Dijk), ya dia adalah bek terhebat, tetapi saya sudah menggiring bola melewati dia," ucap Richarlison dalam sebuah wawancara dengan Desimpedidos, dikutip dari Sportbieble.

"Dia terpilih sebagai salah satu dari tiga besar (pemain terbaik) di dunia karena dia memiliki musim yang luar biasa. Tapi, bagi saya masih ada pemain bertahan yang lebih baik.

"Thiago Silva, Marquinhos, dan Sergio Ramos," jawabnya menyebutkan pemain tersebut.

Baca: Efek Domino Liverpool jika Kalahkan Everton, Berpeluang Segel Gelar Juara & Pecahkan Rekor

Pemain Everton, Richarlison selebrasi usai cetak gol pembuka saat melawan Chelsea di Goodison Park dalam lanjutan Liga Inggris pekan 31, Senin (18/3/2019) dini hari. (twitter.com/OptaJoe)

Namun pernyataan Richarlison berbeda dengan pandangan rekan satu tim van Dijk, James Miler.

Menurut Miler, Virgil van Dijk adalah pemain bertahan yang hebat dan bisa disejajarkan dengan Rio Ferdinand serta Vincent Kompany.

"Dia (van Dijk) ada di atas sana. Saya sangat beruntung telah bermain dengan bagian tengah yang luar biasa. Anda melihat Rio (Ferdinand), Jonathan Woodgate, Vincent Kompany, dan Virgil ada di sana bersama semua orang itu," kata Miler.

"Dia membaca permainan dengan sangat baik, dia cepat, dia kuat, dia bagus dalam hal bola dia komunikator yang baik dan dia mematikan di udara.

"Dan posisinya sangat bagus. Anda bisa melihat itu setelah pertandingan ketika anda melihat seberapa jauh pemain telah berlari (statistik).

"Dia berlari bermil-mil lebih sedikit daripada orang lain, bahkan bagian tengah lainnya," jelas Miler.

Baca: Khabib Nurmagomedov dan Punya Kenangan Masa Kecil bersama Liverpool FC

Baca: Khabib Nurmagomedov Ternyata Penggemar Liverpool, Ungkap Kenangan Nonton Bola di Masa Kecil

Laga melawan Everton bisa menjadi langkah baru bagi Liverpool menuju tangga juara musim ini.

Dengan jarak 22 poin saat ini degan Man City, Liverpool butuh dua kemenangan lagi, termasuk lawan Everton, untuk merengkuh gelar juara yang mereka idamkan selama 30 tahun terakhir.

Dalam enam pertemuan terakhir melawan Everton di berbagai kompetisi, Liverool tak terkahalkan dengan mengantongi empat kemenangan, dua laga sisa berakhir dengan imbang.

Pertandingan Everton vs Liverpool Liga Inggris bisa disaksikan langsung lewat Mola TV.

(Tribunnews.com/Sina)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini