TRIBUNNEWS.COM - Link live streaming tv online antara Everton kontra Liverpool yang akan ditayangkan Mola TV tersedia dalam artikel ini.
Liverpool akan bertindak sebagai tim tamu dalam laga krusial menghadapi Everton di Stadion Goodison Park, Senin (22/6/2020) dinihari.
Laga antara Everton versus Liverpool dapat anda saksikan secara langsung melalui tayangan Mola TV mulai pukul 01.00 WIB.
(Link live streaming Everton vs Liverpool via Mola TV tersedia di akhir berita).
Baca: Prediksi Liga Inggris: Everton vs Liverpool, Langkah Penting Pasukan Anfield Demi Segel Juara
Kemenangan dibutuhkan Liverpool untuk semakin mendekatkan tim asuhan Jurgen Klopp merengkuh gelar juara Liga Inggris musim ini.
Selain itu, kemenangan atas Everton juga akan membuat Liverpool semakin terlihat superior terhadap sang tetangga berisiknya tersebut.
Apalagi bentrokan kedua tim selalu diwarnai rasa gengsi hingga emosi antara Everton dengan Liverpool.
Hal tersebut terasa cukup wajar mengingat keduanya berada dalam satu kota atau wilayah, bahkan jarak stadion kedua tim dapat dikatakan sangat dekat.
Baca: Rival Berat Liverpool Ditawari Gaet Philippe Coutinho dari Barcelona
Tak ayal, dua laga tim yang berjuluk Derby Merseyside tersebut selalu mampu menampilkan drama terbaik.
Hanya saja, memang Liverpool dipandang menjadi klub yang lebih sukses dibandingkan Everton.
Dilihat dari statistik pertemuan kedua tim, Liverpool terlihat sangat superior setiap bersua Everton dalam ajang apapun.
Dilansir Flashscore, Liverpool sejauh ini belum terkalahkan dalam 21 laga terakhir setiap bertemu Everton.
Tentu catatan tersebut menjadi sinyal negatif bagi Everton yang akan bertindak sebagai tim tuan rumah dalam laga nanti.
Kemenangan terakhir yang berhasil diraih oleh Everton terjadi pada tanggal 17 Oktober 2010 silam.