TRIBUNNEWS.COM - Juventus dipastikan kehilangan dua pilar andalannya saat melawan AC Milan dalam lanjutan Liga Italia, Rabu (8/7/2020).
Pertandingan yang bertajuk Grande Partita antara AC Milan menjamu Juventus akan tersaji di Stadion San Siro.
Kabar kurang sedap menghampiri kubu tim tamu Juventus jelang laga tandangnya ke kota Milan.
Klub yang berasal dari Kota Turin tersebut dipastikan tampil tanpa Paulo Dybala dan Matthijs de Light.
Baca: Ronaldo Kelihatan Kesal Saat Diberi Instruksi oleh Pelatih Juventus
Baca: Cetak Gol Free-Kick Perdana di Juventus, Maurizio Sarri Akui Cristiano Ronaldo Sudah Lega
Dilansir dari laman Football Italia, kedua pemain tak bisa memperkuat Juventus akibat akumulasi kartu kuning yang diterimanya.
Baik de Light dan Dybala memang mendapatkan hukuman kartu kuning di laga sebelumnya.
Tepatnya dalam laga yang bertajuk Derby Della Molle menghadapi Torino, Sabtu (4/7/2020).
Duel dua tim satu kota itu memang dimenangkan oleh Juventus dengan skor mencolok 4-1.
Namun imbas kartu kuning yang diterima oleh Dybala dan de Light, membuat keduanya tak bisa memperkuat Si Nyonya Tua dalam laga tandang nanti.
Tentu saja jika dilihat dari peran kedua pemain, kondisi tersebut merupakan pukulan telak bagi Juventus.
Juventus kini dalam perlombaan bersama Lazio dan Inter Milan soal perebutan gelar Scudetto Liga Italia.
Tentu dibutuhkan konsistensi permainan dalam menjaga peluang garansi kemenangan demi kemanangan yang akan diraih oleh Juventus.
Baca: Transformasi Gattuso, Ubah Mental Pemain Napoli jadi sang Jawara
Baca: Pelan Kian Pasti, Atalanta Ancaman Nyata Inter Milan, Lazio dan Juventus Tenang di Puncak
Terlebih lagi ialah Paulo Dybala.
Di mana pemain Timnas Argentina itu memang menjadi tandem yang sepadan bagi Cristiano Ronaldo di lini depan.