Berkaca dari rekor pertemuan keduanya, Spurs layak diunggulkan karena berhasil memenangi empat dari lima laga terakhirnya.
Selain itu, Spurs bisa memanfaatkan performa menurun yang ditunjukkan oleh Newcastle dalam beberapa laga terakhir mereka.
Tercatat, tim berjuluk The Magpies tersebut gagal menang dalam tiga laga beruntun.
Termasuk dua kekalahan beruntun melawan Manchester City dan Watford pada dua laga sebelumnya.
Laga penutup hari kedua pekan 36 akan melangsungkan pertandingan antara Arsenal versus Liverpool.
Baca: Ujian Mikel Arteta, Usai Lawan Liverpool, Arsenal Jumpa Manchester City
Duel antara Arsenal dan Liverpool rencananya akan dihelat di Stadion Emirates, London.
Liverpool selaku tim tamu diyakini akan tetap tampil dalam kekuatan penuh.
Hal itu mengingat Jurgen Klopp selaku pelatih Liverpool masih memiliki ambisi besar untuk mencetak rekor baru pada musim ini.
Salah satu rekor yang bisa dipecahkan oleh Liverpool yakni jumlah poin terbanyak bagi sang juara Liga Inggris.
Liverpool yang saat ini berada pada puncak klasemen telah mengoleksi 93 poin dari total 35 pertandingan.
Pasukan Anfield tercatat masih menyisakan tiga laga sisa di kompetisi Liga Inggris.
Alhasil jika Liverpool mampu memenangkan semua pertandingan sisa, Liverpool bisa menyelesaikan musim ini dengan poin maksimal yakni 102 poin.
Catatan tersebut akan mematahkan rekor poin terbanyak yang sejauh ini masih dipegang oleh Manchester City.
The Citizen mampu menorehkan catatan tersebut saat dilatih Pep Guardiola tepatnya pada musim 2017/2018.
Saat itu, Manchester City mampu mengoleksi 100 poin dalam semusim.
Jadwal Liga Inggris Pekan 36, Kamis (16/7/2020) dinihari:
Pukul 00.00 WIB
- Burnley vs Wolves
- Manchester City vs Bournemouth
- Newcastle United vs Tottenham Hotspur
Pukul 02.15 WIB
- Arsenal vs Liverpool
Klasemen Liga Inggris