News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Timnas Indonesia

Analisis Kekuatan Empat Kiper yang Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonessia

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Rivky Mokodompit (PSM Makassar) sedang beraksi menyelamatkan gawangnya dalam pertandingan melawan Arema FC.

TRIBUNNEWS.COM - Shin Tae-yong memanggil 4 kiper untuk menjalani pemusatan latihan timnas Indonesia jelang 3 laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.

Keempat kiper tersebut adalah Rivky Mokodompit, Miswar Saputra, Muhamad Riyandi, dan Nadeo Argawinata.

Hingga sekarang belum diketahui siapa yang akan menjadi kiper utama timnas Indonesia.

Pemanggilan keempat kiper ini terbilang mengejutkan karena menyingkirkan beberapa nama kiper yang sudah menjadi langganan timnas, seperti Andritany Ardhiyasa, Teja Paku Alam ataupun Muhammad Ridho.

Baca: Tak Lagi Dipanggil ke Timnas, Saddil Ramdani Mengaku Tak Kecewa dan Justru Termotivasi

Pelatih asal Korea Selatan tersebut bahkan berani menyingkirkan Andritany yang notabene pernah menjadi kapten timnas Indonesia di bawah asuhan Simon McMenemy.

"Ketika dirilis PSSI, saya di rumah baca nama-nama pemain yang dipanggil oleh coach Shin ke timnas. Saya lihat dari sosial media," kata Andritany dalam podcast pribadinya.

Baca: Tak Dipanggil Shin Tae-yong, Andritany Ardhiyasa: Mungkin Saatnya Pemain Lain

"Sedih, kecewa, dan Marah. Sedih karena tidak dipilih itu pasti. Kemudian kecewa, tapi bukan kepada Shin Tae-yong."

"Saya kecewa pada diri saya sendiri karena berarti saya kurang maksimal dan belum memberikan yang terbaik ketika TC sebelumnya."

3 kiper timnas, yakni Miswar Saputra (24 tahun), Nadeo Argawinata (23 tahun) dan Muhamad Riyandi (20 tahun) memiliki usia relatif muda.

Miswar Saputra adalah kiper utama PSM Makassar untuk Liga 1 2020.

Baca: Dua Kali Mundur, TC Timnas Indonesia Dipastikan Mulai 7 Agustus

Ia menjadi salah satu penjaga gawang yang pernah mencetak assist di kopetisi Liga 1.

Assist tersebut diciptakan Miswar ketika ia membela Persebaya Surabaya dalam laga kontra Mitra Kukar di Liga 1 2018.

Dalam laga yang berlangsung pada 22 September 2018 itu, sepakan Miswar berhasil diterima dengan baik oleh David da Silva.

Penyerang asal Brasil itu kemudian mengkonversi umpan Miswar menjadi gol pada menit ke-59.

Sedangkan, Nadeo adalah kiper timnas U-23 Indonesia di ajang SEA Games 2019, di mana Garuda Muda mempersembahkan medali perak.

Pemanggilan Muhammad Riyandi menjadi hal yang mengejutkan karena ia menjadi 1 di antara beberapa pemain muda yang dipanggil timnas senior, seperti Asnawi Mangkualam dan Koko Ari Araya.

Sementara, satu-satunya kiper senior adalah Rivky Mokodompit (31 tahun).

Banyak pertanyaan seputar pemilihan Rivky Modompit sebagai kiper timnas Indonesia.

Bukan hanya tak muda lagi, namun penampilannya di Liga 1 2020 bersama Persebaya bisa terbilang tak stabil.

Rivky sudah kebobolan 5 gol dalam dua laga di Liga 1 2020.

Ini juga menjadi panggilan timnas pertama sejak 9 tahun lalu buat Rivky yang pernah bergabung dengan skuat timnas U-23 pada 2011.

Walau begitu, Rivky bisa dibilang sukses di level klub.

Dari 4 penjaga gawang pilihan Shin Tae-yong, Rivky punya koleksi gelar terbanyak.

Kiper yang punya tampilan khas kucir ke atas itu pernah menjuarai ISL bersama Sriwijaya FC pada 2011-2012, kemudian menjuarai Inter Island Cup 012, bersama PSM Makassar jura Piala Indonesia 2019 dan yang terkini, menjuarai Piala Gubernur Jatim 2020 bersama Persebaya.

Pengalaman bermain yang banyak dan mental juara ini yang mungkin diperlukan oleh Shin Tae-yong di skuat timnas Indonesia.

Pelatih kiper Persebaya, Benny van Breukelen menyebut bahwa inilah waktunya untuk Rivky menunjukkan bahwa dirinya pantas untuk menjadi kiper utama timnas.

"Dia harus menambah semangatnya karena ini kesempatan dia bisa masuk ke tim inti. Ditambah usia dia sudah tidak muda lagi," kata Benny, dikutip BolaSport.com dari Surya.co.id.

"Harapan saya dia harus menyadari untuk bisa menembus timnas, dia harus bisa bekerja keras saat seleksi nanti," tambahnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini