"Saya lebih merupakan tipe pemain yang bisa menciptakan sesuatu.
"Itu sebabnya saya suka mengatakan bahwa saya lebih dari seorang pemain yang membantu daripada
"Saya lebih suka membuat assist, tetapi saya juga senang ketika Anda mencetak gol yang indah, apalagi di menit-menit terakhir, dan Anda memenangkan pertandingan di akhir pertandingan," ujarnya.
Kembalinya Hazard akan memberi warna baru dalam skuat Real Madrid, di mana trisula lini depan Los Blancos bisa diandalkan Zou, yakni Hazard, Benzema, dan Marco Asensio.
Saat Hazard dan Asensio berada dalam masa pemulihan, Benzema menunjukkan tajinya sebagai salah satu predator menakutkan di depan gawang lawan.
Torehan 21 gol membuatnya bersaing ketat dalam perburuan gelar El Pichichi atau top skor Liga Spanyol dengan Lionel Messi (23).
Terlepas dari hal itu, pemenang laga Manchester City vs Real Madrid akan melawan pemenang antara Juventus atau Lyon di babak perempat final Liga Champions yang akan berlangsung di Jerman.
Baca: Prediksi Line-up Juventus vs Lyon Liga Champions, Memphis Depay jadi Tumpuan Les Gones
Head to head Manchester City vs Real Madrid dalam enam pertemuan terakhir, dilansir Whoscored:
26/2/2020 Real Madrid 1-2 Manchester City
27/7/2017 Manchester City 4-1 Real Madrid
4/5/2016 Real Madrid 1-0 Manchester City
26/4/2016 Manchester City 0-0 Real Madrid
24/7/2015 Manchester City 1-4 Real Madrid
21/11/2012 Manchester City 1-1 Real Madrid
(Tribunnews.com/Sina)